GridOto.com - Tampang elegan BMW R100RS cafe racer pakai suspensi serba Ohlins.
BMW R100 jadi salah satu motor yang diandalkan oleh banyak builder jadi bahan proyek custom.
Seperti dilakukan Shiro Nakajima dari 46work yang merombak sebuah BMW R100RS jadi cafe racer yang menawan ini.
Dalam merombak motor keluaran tahun 1992 ini, fokus ubahan pada sektor performa namun tetap punya tampilan yang elegan.
Proses pengerjaan diawali dengan melakukan overhaul pada bagian girbox dan mesin agar kembali seperti kondisi aslinya.
Kemudian mesin disempurnakan dengan pemasangan karburator Keihin FCR39 dengan filter pod serta exhaust system titanium 2into1 custom.
Beres dengan sektor mesin, pekerjaan dilanjut dengan memaksimalkan kaki-kaki melalui serangkaian upgrade istimewa.
Mulai dari garpu depan yang kini menggunakan upside down Ohlins hasil copotan Ducati yang sudah dimodifikasi internalnya.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Bikeexif.com |
KOMENTAR