Kita mulai merefleksi ulang dari modifikasi Toyota Kijang Super 3 pintu yang kini tampil kandas.
Racikan kaki-kaki dibikin custom dan biar pelek ring 18 inci bisa masuk maka ruang fender dibuat lebih besar.
Aditya Pradifta
Jadi kandas dengan racikan custom
"Jadi sepatbor itu dirombak, caranya pakai ring 19 inci dulu. Nah jadi pakai ukuran paling besar yang bisa masuk dulu tapi tetap paling safety pakai ring 18 inci," papar Jon Combe, modifikator Kijang Super.
Aditya Pradifta
Engine swap dan suntik turbo
Tak hanya itu, Kijang Super inijuga ganti jantung pacu dengan mesin Avanza lama berkapasitas 1.300 cc.
Bahkan disuntik turbocharger juga biar semakin agresif performanya.
Aditya Pradifta
Toyota Kijang Kapsul diese bergaya ALTO
Sementara interior diganti total dengan jok cabutan dari Kia Carnival.
Berlanjut ke Kijang Kapsul Diesel yang terlihat gagah dengan gaya ALTO.
Aditya Pradifta
Kijang Kapsul diesel gagah dan lebih jangkung
"Sekarang jadi lebih tinggi 9 cm karena body lift. Diganjel gitu pakai teflon sama profil bannya pakai 70," terang Sulis, pemilik mobil.
"Peleknya juga yang bikin jadi istimewa sih. Ini udah saya incer dari lama. Jadi ini tuh punya Jepp TJ American Style ring 15 inci," paparnya menambahkan.
Aditya Pradifta
Pelek Jeep TJ American Style
Masih belum tuntas, untuk bodi sudah dilabur ulang dengan kombinasi warna biru glossy dan gunmetal di bumper.
Beberapa aksesori lansiran Thule juga bikin makin ganteng, misalnya saja cross bar dan fairing spoiler di buritan.
KOMENTAR