GridOto.com - Custom Suzuki GS550 berubah jadi cafe racer minimalis dan keren.
Pada tahun 1977, Suzuki meluncurkan GS550 sebagai adik dari GS750 yang muncul lebih dulu 6 bulan sebelumnya.
Suzuki GS Series yang dikenal dengan handling dan ketahanan membuatnya sering dijadikan bahan proyek custom para builder dunia.
Salah satu contoh ialah Suzuki GS550 cafe racer berparas rupawan hasil garapan Mike Mitchum dari MCAM Moto berikut ini.
Proyek ini berawal dari Suzuki GS550 tahun 1977 yang dibeli dari marketplace dengan harga 250 USD atau sekitar Rp 3,6 juta.
Proses ubahan, Mike awali dengan melucuti semua bagian motor dan dilanjutkan dengan melakukan perbaikan serta upgrade pada mesinnya.
Lalu pengapian dibuat lebih ringkas, dipasang filter pod untuk karburator, exhaust system 4 into 1 dari MAC, serta pemberian aksen karbon.
Selanjutnya untuk sektor kaki-kaki, suspensi belakang diganti dengan shock Progressive dan garpu depan tetap standar tapi diberi per Progressive dan segitiga atas Cognito Moto.
Sedangkan untuk kedua roda mengandalkan pelek jari-jari baru yang diberi hub berwarna merah sebagai highlight.
Pindah ke sektor bodywork, Mike memangkas bagian subframe menjadi lebih pendek dan dipasangi seat pan sekaligus buntut tawon karbon, serta jok single seat.
Kemudian di bawah joknya kini dijadikan tempat sistem kelistrikan dan di buntutnya menjadi tempat aki.
Maju ke depan, tangki masih mengandalkan bawaan aslinya namun diberikan tutup tangki berbalut karbon yang manis.
Lanjut pada kokpitnya, Mike memasang setang clip-on yang dipadukan dengan panel instrumen analog dari Dime City Cycles.
Selain itu disematkan juga saklar-saklar Motogadget, spion bar-end CRG, sein bar-end Rizoma, serta headlamp LED Radiantz dengan topi karbon.
Mike juga membuatkan beberapa part karbon untuk melengkapi bodi-bodinya seperti sepatbor depan, hugger, hingga chain guard.
Terakhir sebagai finishing, bagian rangka diberi kelir merah sedangkan tangkinya diberi warna silver dengan clear coat matte 2k.
Hasilnya, Suzuki GS550 ini sekarang menjelma menjadi sebuah cafe racer yang tampil begitu keren dan sangar.
Baca Juga: Scrambler Berbasis Suzuki TU250 Grasstracker, Macho dan Fungsional
Baca Juga: Suzuki GN250 Dirombak Jadi Scrambler, Tampil Minimalis dan Macho
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Bikebound.com |
KOMENTAR