Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ngebut di Perumahan Pakai Daihatsu Xenia, Bang Jago Kena Tegur Tetangga, Tak Terima Malah Kasih Bogem Mentah

Ruditya Yogi Wardana - Jumat, 3 Juni 2022 | 17:05 WIB
Tangkapan layar video bang jago pakai Daihatsu Xenia tak terima ditegur tetangganya, malah main kasih bogem mentah.
Instagram @cikarang24jam
Tangkapan layar video bang jago pakai Daihatsu Xenia tak terima ditegur tetangganya, malah main kasih bogem mentah.

GridOto.com - Viral aksi pengemudi mobil yang diperkirakan Daihatsu Xenia di Perumahan Taman Sari Puspa Hijau Lippo Cikarang, Bekasi, Jawa Barat.

Pasalnya 'bang jago' ini berani pukul salah satu tetangganya di koplek perumahan yang dihuninya, dikarenakan masalah sepele.

Hal tersebut GridOto ketahui lewat postingan video akun Instagram @cikarang24jam, pada Sabtu (28/05/2022).

Berdasarkan keterangan di dalam video, insiden tidak menyenangkan ini terjadi sekitar pukul 16.40 WIB.

Kejadiannya bermula ketika pengemudi memacu Daihatsu Xenia dengan kecepatan tinggi di lingkungan perumahan.

Atas ulah pengemudi Xenia tadi, salah seorang tetangga pun menegurnya agar melajukan mobil lebih hati-hati.

Tak terima ditegur oleh tetangganya, bang jago ini pun memundurkan LMPV bikinan Daihatsu miliknya.

Saat turun dari Daihatsu Xenia, bang jago tersebut langsung melayangkan bogem mentah ke tetangganya yang menegurnya.

Alhasil korban yang dipukul bang jago ini menderita pendarahan di hidung dan mulut, lalu ia dibawa ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.

Baca Juga: Berikut Daftar Harga Ban Ring 14 dan 15 Berbagai Merek Untuk Daihatsu Xenia

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa