Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Heboh Honda BeAT Melaju Tanpa Pengemudi Terekam CCTV, Netizen Sampai Debat

Ruditya Yogi Wardana - Jumat, 3 Juni 2022 | 13:05 WIB
Bikin heran, ada Honda BeAT melaju tanpa pengendara pada malam hari.
Instagram @makasar_info
Bikin heran, ada Honda BeAT melaju tanpa pengendara pada malam hari.

GridOto.com - Beredar rekaman CCTV menampilkan sebuah motor yang diperkirakan Honda BeAT, melintas di depan sebuah rumah.

Kendati demikian, rekaman tersebut justru bikin netizen yang melihatnya jadi berdebat kolom komentar.

Hal ini GridOto ketahui dari postingan video yang ada di akun Instagram @makasar_info.

Dari keterangan video, diketahui kalau kejadiannya terekam pada 22 Mei 2022 pukul 01.17 dini hari.

Terlihat secara jelas kalau kondisi jalanan di depan rumah itu tampak sepi dan tidak ada orang yang melintas.

Ditambah kondisi jalan di depan rumah juga tergolong minim penerangan.

Tak berselang lama, muncul sorotan cahaya dari arah kiri rumah yang dilengkapi CCTV ini.

Kemudian melintas motor yang diduga Honda BeAT di jalanan depan rumah tersebut.

Menariknya, tidak terlihat ada pengendara yang mengendarai Honda BeAT tersebut, alias melaju sendiri.

Baca Juga: Honda BeAT FI Bekas Bulan Juni 2022 Harganya Makin Bersahabat Mulai Rp 6 Jutaan

Baca Juga: Awas, Penyakit Ini Sering Muncul di Honda BeAT Yang Mulai Berumur

Hingga sekarang tidak diketahui secara pasti bagaimana caranya matik besutan Honda ini bisa melaju tanpa adanya pengemudi.

Walau begitu, rekaman kejadian itu berhasil mengundang perdebatan netizen di kolom komentar.

"Itu ada orangnya pakai baju hijau, dihilangin layaknya green screen," tulis akun Instagram @danicakusumah.

"Itu ada orangnya kayak anak kecil pakai baju biru, coba deh kalian perhatikan baik-baik," timpal akun Instagram @mhmmad_ivan.

"Mau real mau tidak, biarkan saja bukan motorku," balas akun Instagram @dwi.wik_.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Makassar Info (@makasar_info)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa