GridOto.com- Petugas berwenang Bern, Swiss hingga saat ini masih terus berupaya keras untuk menemukan Emmiril 'Eril' Khan Mumtadz yang hilang terseret arus sungai Aare.
Semoga, upaya ini bisa membawa hasil yang baik dan berharap Eril kembali dengan selamat.
Berbicara mengenai Switzerland atau Swiss, negara ini kerap ditampilkan alam yang memesona, sungai dengan air jernih dan hamparan pepohonan bak permadani.
Menikmati setiap jengkal alam di negara Eropa barat ini punya beberapa pilihan.
Misal, dengan menggunakan transportasi umum seperti Kereta dan Bus atau bisa dengan menyewa kendaraan dan nyetir sendiri.
GridOto.com menikmati keindahan alam dengan menyewa kendaraan dan nyetir sendiri di Maret 2019 lalu.
Bagaimana cara menyewa kendaraan di luar negeri seperti yang dilakukan GridOto.com.
Sejatinya, proses yang dilakukan tidak terlalu sulit.
Untuk awalnya, sobat harus memiliki kartu kredit yang akan digunakan sebagai pembayaran.
Hal ini bisa dibilang wajib karena penyedia rental car tidak menerima pembayaran secara tunai.
Setelah itu, sobat bisa memilih beberapa penyedia rental car di negara yang dituju.
Baca Juga: Indonesia Punya Nih, Sewa Mobil Nikah Gaul Mercedes-Benz E250 Kandas, Segini Biayanya
Sobat bisa masuk ke web mereka seperti Europcar, Hertz, Sixt, Enterprise, Axis, Thrifty dan masih banyak lagi.
Silakan masuk ke laman web mereka.
Saat peminjaman 3 tahun lalu, GridOto.com menggunakan rental car Hertz.
Oh yaa untuk pemilihan rental ini sebaiknya perhatikan beberapa hal.
Seperti, harga peminjaman per hari termasuk berbagai pengenaan pajak.
Sobat harus cermat untuk memperhatikan total biaya yang dikenakan selama peminjaman.
Hal lain yang perlu diperhatikan adalah batas pemakaian yang dihitung kilometer (mileage).
Ada 2 pilihan yakni limited mileage atau pemakaian yang terbatas biasanya dipatok 200 km per hari.
Pilihan berikutnya tidak ada batasan berapa jauh penggunaan.
Kedua pilihan ini memiliki konsekuensi harga, untuk yang unlimited mileage pasti biaya sewanya lebih tinggi dibanding yang limited mileage.
Jangan lupa untuk keamanan dan kenyamanan beli asuransi untuk perjalanan, waktu itu GridOto membeli asuransi yang mencover kerusakan pihak ke-3.
Setelah mengetahui hal ini, baru kemudian isi lokasi pengambilan (pick-up location) pilihannya banyak bisa di bandara saat sobat datang atau di kota.
Ini semua tergantung dari kebutuhan sobat.
Isi juga tanggal dan jam pengambilan dengan benar.
Lanjutkan dengan mengisi lokasi pengembalian (drop off location).
Untuk pengembalian ada pilihan yakni pengembalian di lokasi yang sama dengan pengambilan atau berbeda.
Ini semua tergantung kebutuhan sobat, jika ingin mengembalikan di lokasi yang berbeda isi dimana nanti akan dikembalikan.
Untuk pengembalian di lokasi yang berbeda namun di kota dan negara yang sama tidak dikenakan biaya tambahan.
Namun, apabila pengembalian di lokasi berbeda kota atau negara ada kemungkinan dikenakan biaya tambahan, silakan sobat melakukan pengecekan dengan cermat soal adanya biaya tambahan ini.
Setelah lokasi pengambilan dan pengembalian diisi, dilanjutkan dengan memilih kendaraan.
Pilhan kendaraan bukan berdasarkan merek, namun berdasarkan kategori yang biasanya ditulis dengan economy car, mid-size, full-size, van dan lainnya.
Sesuaikan saja dengan kebutuhan sobat, karena masing-masing katagori akan berbeda harga.
Yang paling murah adalah kategori economy.
Setelah semua diisi dengan benar, terakhir sobat masukkan nomor, nama pemegang serta 3 angka di belakang kartu, jangan lupa tulis juga email sobat untuk pengiriman detil peminjaman.
Setelah itu klik ok dan konfirmasi peminjaman akan dikirim ke email dimaksud.
Oh yaa, sobat harus baca-baca syarat dan ketentuannya yaa.
Seperti saat pengembalian bensin harus full to full, maksudnya, saat pengambilan dan pengembalian kondisi bensin harus sama yakni full.
Sebab, kalau tidak sobat akan dikenakan charge pembelian bensin di rental yang harganya pasti lebih mahal.
Sebab, saat kartu kredit digesek, umumnya mereka akan melebihkan angka gesekan untuk berjaga-jaga ketika terjadi sesuatu misalnya, adanya ticket tilang atau bensin yang tidak diisi.
Angka yang digesek berbeda-beda, GridOto waktu itu sebesar 300 CHF dan ini akan dikembalikan lagi apabila tidak ada sesuatu hal yang disebutkan di atas.
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR