Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Italia 2022

Hasil Warm up MotoGP Italia 2022 - Aleix Espargaro Tercepat, Aprilia Mendominasi Sesi Pemanasan

Rezki Alif - Minggu, 29 Mei 2022 | 16:00 WIB
Aleix Espargaro memimpin catatan waktu di warm up MotoGP Italia 2022
MotoGP.com
Aleix Espargaro memimpin catatan waktu di warm up MotoGP Italia 2022

GridOto.com - Aleix Espargaro menjadi pembalap tercepat di sesi warm up MotoGP Italia 2022, Minggu (29/5/2022).

Aleix Espargaro mencetak waktu terbaik 1 menit 46,976 pada lap ke-8 dari total 11 lap yang dicatatkannya di sesi warm up.

Dominasi Aprilia semakin lengkap lantaran sang rekan Maverick Vinales berhasil duduk di posisi kedua dengan jarak 0,140 detik dari Espargaro.

Sedangkan Marco Bezzecchi yang start dari posisi kedua pada balapan nanti, mendapat modal bagus dengan menjadi ke-3 tercepat di sesi warm up.

Di belakangnya ada Johann Zarco diikuti pembalap yang sering tampil bagus di sesi warm up, Takaaki Nakagami.

Sementra itu Pecco Bagnaia meraih posisi keenam diikuti oleh Luca Marini serta duo Suzuki Alex Rins dan Joan Mir di belakangnya.

Pemenang MotoGP 2021 Fabio Quartararo hanya meraih posisi ke-20 di sesi ini, sedangkan pole sitter Fabio Di Giannantonio hanya ke-14.

Selain untuk pemanasan sebelum balapan, sesi warm up ini juga berguna untuk pembalap mengutak-atik settingan motor sebelum balapan nanti malam.

Berikut hasil warm up MotoGP Italia 2022:

Baca Juga: Hasil Warm Up Moto2 Italia 2022 - Sam Lowes Buntuti Rekan Setimnya, Tony Arbolino Tercepat

Hasil warm up MotoGP Italia 2022
MotoGP.com
Hasil warm up MotoGP Italia 2022

Editor : Fendi
Sumber : MotoGP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Gampang Dikemudikan, Segini Harga Mobil Bekas Toyota Agya Matic November 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa