Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Muncul Retak Pada Ban Mobil, Kenali Potensi Masalah yang Bisa Terjadi

Radityo Herdianto - Senin, 30 Mei 2022 | 11:00 WIB
Retakan bisa muncul di ban mobil
Dylan Andika/GridOto.com
Retakan bisa muncul di ban mobil

GridOto.com - Muncul retak pada ban mobil, kenali potensi masalah yang bisa terjadi.

Adanya retak halus pada permukaan karet ban mobil jadi salah satu yang kerap muncul selama pemakaian.

Muncul retak karet ban mobil bisa menjadi indikasi penurunan performa ban.

Roni Agung, Workshop Head Body and Paint PT Astra International - Peugeot mengatakan retak pada kompon karet ban mobil adalah kondisi karet dimana mulai mengalami getas.

"Getas karena kelenturan karet sudah berkurang, jadinya mengeras dan jadi retak-retak," terangnya.

Dinding ban atau side wall
ryan/gridoto.com
Dinding ban atau side wall

Baca Juga: Tips Beli Mobil Bekas, Cara Baca Kode Produksi untuk Tahu Usia Ban

Kelenturan karet yang mengeras berdampak pada kemampuan daya cengkram di permukaan jalan kering.

Karet sudah kurang baik menggigit permukaan jalan kering sehingga grip berkurang.

"Meski alur tapak ban masih tebal fungsinya hanya saat hujan, tapi grip karet di permukaan sudah kurang baik," tutur Roni.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Cocok Buat Antar Anak Liburan Sekolah, Suzuki Swift Bekas Dijual Cuma Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa