GridOto.com - Jangan asal, begini cara pakai soket charger di motor yang tepat dan aman.
Rata-rata motor keluaran terbaru saat ini sudah dibekali dengan soket charger bawaan oleh pabrikan.
Fungsinya tentu saja untuk memudahkan pengendara dalam mengisi daya gadget selama perjalanan.
Posisi dari soket charger ini ada yang di bawah bagasi jok dan banyak juga yang diletakan di bagian kompartemen atau laci dek depan di motor matic.
Baca Juga: Kampas Ganda Racing Bikin Mangkok Kampas Ganda Tipis? Ini Faktanya
Namun, buat kalian yang ingin menggunakannya ada cara yang tepat dan aman yang harus diperhatikan.
"Biarpun terlihat tinggal colok kabel saja, pemakaian soket charger di motor ini jangan asal," buka Andrew mekanik dari bengkel spesialis kelistrikan MX Modification di Jl. Gunung Galunggung I No.3, Cengkareng, Jakarta Barat.
Menurut Andrew, saat ingin pakai soket charger usahakan kondisi mesin motor harus sambil jalan atau minimal mesin hidup.
Hindari penggunaan charger hanya dengan kondisi kontak on dan mesin mati.
Baca Juga: Jangan Tergiur Harga Murah, Ini Efek Pakai Kampas Ganda KW di Motor Matic
"Kalau kondisi akinya sudah tidak bagus, pasti rawan tekor," wanti Andrew.
Itu karena saat mesin dalam kondisi mati jadi tidak ada proses pengisian ke aki, jadi mudah tekor jika digunakan charge gadget.
Selain itu, Andrew juga sarankan penutup soket charger ini selalu tertutup jika tidak digunakan.
"Kalau sering dibiarkan terbuka dan motor terkena air seperti saat dicuci nanti bisa korsleting, sekring bisa putus dan soket charger tidak bisa digunakan," tambahnya lagi.
Selain mencegah air masuk, tutup soket charger ini juga menghindari ada kotoran yang masuk dan bikin korosi.
"Jadi sebisa mungkin kalau tidak dipakai soket ini ditutup," tutup Andrew.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR