Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Italia 2022

MotoGP Italia 2022 Tanpa Valentino Rossi, Tradisi The Doctor Hilang

Dia Saputra - Kamis, 26 Mei 2022 | 10:50 WIB
Helm baru Valentino Rossi di MotoGP Italia 2021
Mugello Circuit
Helm baru Valentino Rossi di MotoGP Italia 2021

GridOto.com - Pensiunya Valentino Rossi dari dunia balap motor membuat tradisi jelang MotoGP Italia 2022 hilang.

Yups, seperti yang kita tahu, Valentino Rossi pensiun saat usianya menginjak 42 tahun atau pada akhir musim 2021.

Artinya musim ini adalah kali pertama MotoGP Italia digelar setelah Vale pensiun dari dunia balap motor.

Dengan begitu, tradisi yang selalu dilakukan juara dunia sembilan kali pun turut hilang dari MotoGP Italia.

Biasanya pembalap dengan julukan The Doctor ini selalu memakai helm spesial saat balapan di Italia.

Tradisi itu dilakukan Rossi baik saat balapan di sirkuit Mugello ataupun sirkuit Misano.

Salah satu grafis spesial Valentino Rossi
Salah satu grafis spesial Valentino Rossi

Livery helm yang diperlihatkan pun sangat unik dan berbeda setiap tahunnya sob.

Salah satunya seperti bergambar obat kuat Viagra, bentuk mata, muka Vale yang teriak, dan banyak lagi desainnya. 

Meski tidak balapan, Rossi tetap akan datang ke MotoGP Italia 2022 yang berlangsung pekan ini.

Pasalnya ada seremoni nomor 46 yang menjadi ciri khasnya, akan dipensiunkan dari kacah MotoGP sebagai wujud penghormatan.

Sebuah perlakuan yang sebenarnya berlawanan dengan kemauan Valentino Rossi karena ia ingin nomor 46 tetap hidup dan digunakan di MotoGP.

Editor : Fendi
Sumber : GridOto.com,Berbagai sumber

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Hapus Nomor Mantan, Simpan Kontak Penting Ini Saat Darurat di Jalan Tol

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa