GridOto.com - Buat kalian yang mengalami masalah spidometer Honda Vario 125 old mati, siapkan dana segini untuk perbaikannya.
Salah satu penyakit yang sering menimpa Honda Vario 125 old umumnya ada di area spidometer yang bermasalah.
"Paling sering itu LCD spidometernya mati atau blank," bilang Bagus Aritonang owner akun instagram @si_barneyyy yang terima jasa servis spidometer panggilan.
LCD kecil di Honda Vario 125 old menunjukkan indikator bensin serta odometer.
Baca Juga: Ternyata Ini Penyebabnya Mangkok Kampas Ganda Berubah Warna Jadi Biru
Menurut Bagus, ada beberapa penyebab spidometer ini jadi blank atau mati.
"Paling sering karena korosi atau korsleting di bagian printed circuit board atau PCB, ini akibat air masuk dari celah yang sangat kecil," tambahnya.
Selain akibat masuknya air yang sebabkan korsleting, spidometer bermasalah juga bisa akibat hal lainnya.
"Beberapa kasus spidometer mati yang kami temukan juga karena guncangan berlebihan atau motor pernah terjatuh," tegas Bagus.
Baca Juga: Aman Atau Tidak Sih Pakai Koil Racing di Mesin Motor Standar?
Untuk memperbaiki LCD spidometer yang blank ini harus siapkan dana mulai Rp 200 ribuan.
"Untuk spidometer blank itu biaya perbaikannya Rp 200 ribu. Kami bikin sampai menyala lagi," lanjut bagus.
"Sementara kalau kasusnya lain lagi seperti jarum mati atau mungkin korsleting satu PCB utuh, biayanya bisa sekitar Rp 350 ribuan. Jadi tetap harus kami cek dulu," ungkapnya.
Tentu biaya servis segitu jauh lebih murah ketimbang harus beli spidometer baru yang mencapai Rp 1 jutaan.
Buat kalian yang mencari jasa servis spidometer bisa kontak Bagus di nomor 0813-8766-0604 dan bisa ditemui di area Bintaro, Tangerang Selatan.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR