Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tips Perbaikan Motor Bekas, Ini Dua Gejala Kruk As Motor Matic Bermasalah

Isal - Senin, 4 Juli 2022 | 07:20 WIB
Kruk as Honda BeAT
Isal/GridOto.com
Kruk as Honda BeAT

 

GridOto.com - Tips perbaikan motor bekas kali ini akan membahas mengenai gejala kruk as pada motor matic bermasalah.

Ternyata ada dua gejala yang menandakan kruk as motor matic bermasalah.

Makanya, saat membeli motor bekas kalian harus cek ciri kruk as motor matic yang bermasalah.

1. Starter Bersuara Kasar

Ciri khas motor matic keluaran lama yang masih pakai dinamo starter memang punya suara kasar saat menggunakan electric starter.

Baca Juga: Cuma Rp 200 Ribuan, Segini Harga Aki Baru Buat Motor Honda BeAT

"Tapi kalau kruk as sudah melintir suara starternya terdengar lebih keras lagi," buka Griyan Kedia, Owner 126 Project kepada GridOto pada Selasa (17/05/2022).

Makanya, kalau kalian merasa ada suara aneh saat gunakan starter elektrik itu bisa dicurigai juga ada masalah pada kruk as.

Kruk as motor matic
Isal/GridOto.com
Kruk as motor matic

2. Sil Pulley Depan Sering Bocor

Sil pulley depan motor matic yang sering bocor juga bisa jadi tanda kruk as bermasalah.

Pulley depan motor matic memang langsung terhubung ke kruk as.

"Jika kruk as melintir, putarannya jadi enggak rata atau sedikit sepeleng," ujar Griyan.

"Putaran kruk as yang sepeleng itu kalau dibiarkan bisa merusak sil pulley depan," tambah Griyan yang punya Honda BeAT karburator ini.

Sil pulley depan Honda BeAT rembes oli mesin akibat sering terkena besin
Isal/GridOto.com
Sil pulley depan Honda BeAT rembes oli mesin akibat sering terkena besin

Baca Juga: Motor Bekas Tahun 2010-2014 Dibanderol Rp 6 Jutaan, Ada Honda BeAT

Menurut Griyan, sil puley depan rembes atau bocor memang sering terjadi di motor matic berumur dan normal.

"Namun, kalau kruk as melintir, umur sil kruk as jadi lebih singkat, enggak lama ganti pasti bocor lagi," tuturnya saat ditemui di Jalan Pendowo No.84, Limo, Depok, Jawa Barat.

Nah, itu tadi dua gejala kruk as motor matic bermalasah di motor bekas yang harus diwaspadai.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa