Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Digimod Subaru Forester Baru Dibikin Kekar Siap Bikin Minder CR-V

Luthfi Abdul Aziz - Selasa, 24 Mei 2022 | 17:15 WIB
Modifikasi digital All New Subaru Forester tampil sporty minimalis
Instagram/hansautoworks
Modifikasi digital All New Subaru Forester tampil sporty minimalis

GridOto.com - Digimod Subaru Forester baru dibikin kekar siap bikin minder CR-V. 

PT Plaza Auto Mega menandai kembalinya Subaru di Tanah Air dengan meluncurkan All New Forester.

Hadirnya generasi kelima Subaru Forester jelas ditunggu Honda CR-V, yang notabene sebagai rival di kelas Medium SUV.

Selain didukung mesin boxer serta sederet fitur canggih, All New Subaru Forester juga punya perawakan macho dan menawan.

Berbekal estetika modern, tidak butuh waktu lama bagi All New Forester ini buat dibikin ganteng via digital modifikasi (digimod).

Salah satunya oleh pemilik akun Instagram @hansautoworks, yang bikin digimod Forester lebih kekar. 

Ubahan Medium SUV ini memang terlihat cukup simpel, tapi sukses menambah aura sporty dan bikin minder para pesaingnya.

Modifikasi digital All New Subaru Forester adopsi bumper dan gril WRX S4
Instagram/hansautoworks
Modifikasi digital All New Subaru Forester adopsi bumper dan gril WRX S4

Sektor pertama yang didandani ialah area wajah, tepatnya upgrade bumper depan dan gril model sarang lebah milik Subaru WRX S4.

Perubahan wajah sporty ini turut didukung pasokan hood scoops di kap mesin yang sukses menambah kesan garang Forester.

Sementara di area samping, komposisi pelek warna hitam dan ban lebih besar juga memberi gambaran kaki-kaki lebih kekar.

Modifikasi Subaru Forester ini dituntaskan dengan balutan atap warna hitam yang serasi dengan dominasi kelir putih pada bodi.

Di pasar Indonesia, mobil ini ditawarkan dengan harga mulai dari Rp579,5 juta dan Rp 659,5 jutaan untuk masing-masing tipe.

Editor : Ivan Casagrande Momot
Sumber : Instagram/hansautoworks

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Musim Hujan, Karena Hal Ini Komstir Motor Kalian Rawan Jebol

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa