Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kenalin Bestie, Ini Mobil Mild Hybrid Pertama Suzuki di Indonesia

Dwi Wahyu R. - Senin, 23 Mei 2022 | 21:00 WIB
Suzuki Ertiga Diesel Hybrid di Indonesia yang meluncur pada 2017
Dok. Otomotif
Suzuki Ertiga Diesel Hybrid di Indonesia yang meluncur pada 2017

GridOto.com - Suzuki Ertiga Facelift 2022 bakal diluncurkan oleh PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) di Indonesia pada Jumat, 10 Juni 2022.

Suzuki Ertiga Facelift 2022 ini bakal dibekali dengan teknologi Suzuki Smart Hybrid.

Suzuki Smart Hybrid merupakan salah satu teknologi elektrifikasi buat meningkatkan efisiensi konsumsi bahan bakar dan mengurangi emisi gas buang di Suzuki Ertiga Facelift 2022.

Ada dua komponen utama Suzuki Smart Hybrid, yaitu Integrated Starter Generator (ISG) dan dua buah baterai (baterai Lithium-Ion dan Lead-Acid).

ISG merupakan otak dari Suzuki Smart Hybrid, sederhananya ia adalah komponen yang menggabungkan motor starter dan alternator konvensional (generator) dalam satu unit.

Suzuki Ertiga Diesel Hybrid (2017)
Dok. Otomotif
Suzuki Ertiga Diesel Hybrid (2017)

Baca Juga: Ditutup Biar Gak Ketahuan, Ini Senjata Baru Suzuki Ertiga di Indonesia

Jadi ISG ini bertanggung jawab menghidupkan mesin (starter), mengumpulkan energi listrik saat pengereman (regenerative braking) lalu menyalurkannya ke kedua baterai untuk disimpan, dan membantu kerja mesin saat berakselerasi.

Dua baterai yang dipakai di Suzuki Smart Hybrid adalah jenis Lithium-Ion dan Lead-Acid.

Aplikasi ISG dengan mesin konvensional (Internal combustion Engine, ICE) dan setup dua baterai ini umum disebut orang bule dengan nama Mild Hybrid Electric Vehicle (MHEV).

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa