GridOto.com - Tips beli mobil bekas, begini cara ketahui pompa oli transmisi matik bekerja baik.
Tekanan oli transmisi matik bisa dicek ketika ingin mengetahui kondisi matik mobil bekas.
Celaka jika pompa oli transmisi matik tidak bekerja baik yang bisa memicu kerusakan transmisi matik mobil bekas.
Pertama bisa dilihat dari sensor pressure oli transmisi matik via scanner.
"Butuh alat scanner agar ketahuan besaran bar atau pressure oli transmisi saat mesin mobil hidup," buka Hermas Efendi Prabowo, pemilik bengkel spesialis Worner Matic di Bintaro, Tangerang Selatan.
Baca Juga: Tips Beli Mobil Bekas, Wajib Perhatikan Sealer di Bagian Bibir Pintu
Alat scanner dihubungkan ke mobil via soket OBD.
Terdapat parameter yang mendeteksi besaran tekanan oli transmisi via sensor solenoid pressure di dalam body valve.
"Kalau terdeteksi lemah tekanannya, dari scanner akan memberi indikator low pressure," terang Hermas.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR