Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2022

Mobil Baru Subaru Forester Sapa Indonesia, Siap Lawan CR-V dan CX-5!

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Rabu, 18 Mei 2022 | 21:20 WIB
Mobil baru Subaru Forester telah meluncur di Indonesia.
Rayhan Haikal/GridOto.com
Mobil baru Subaru Forester telah meluncur di Indonesia.

GridOto.com - PT Plaza Auto Mega selaku agen pemegang merek Subaru telah meluncurkan mobil baru Subaru Forester di Indonesia (18/5).

Subaru Forester generasi kelima atau SK hadir sebagai SUV terbaru pertama Subaru setelah lama vakum di Indonesia.

"Tahun ini merupakan tahun tonggak yang penting bagi Forester karena di tahun 2022 ini, Forester berulang tahun ke-25," ucap Arie Christopher, Chief Operating Officer Subaru Indonesia.

"Forester tetap mengusung secara konsisten core technology Subaru yaitu Global Platform, Boxer Engine, dan Symmetrical All-Wheel Drive," tambah Arie saat memberikan sambutan di acara peluncuran Forester di Alam Sutera, Tangerang.

Subaru Forester masuk ke segmen Medium SUV di Indonesia dan dapat dipastikan melawan Honda CR-V, Mazda CX-5, serta Wuling Almaz RS.

Subaru Forester varian 2.0i-L.
Rayhan Haikal/GridOto.com
Subaru Forester varian 2.0i-L.

Baca Juga: Konsumen Harap Bersabar, Subaru Forester Baru Bisa Dikirim Agustus 2022 Mendatang

Nah menariknya, Subaru Forester memiliki spesifikasi yang cukup unik kalau dibandingkan dengan kompetitornya.

Pertama dari mesin, Forester menggunakan mesin boxer empat silinder aspirasi normal berkapasitas 1.995 cc.

Berkode FB20, mesin ini mampu menghasilkan tenaga 156 dk/6.000 rpm dan torsi 196 Nm/4.000 rpm.

Tenaga dan torsi mesin Forester disalurkan ke semua roda lewat transmisi otomatis CVT Lineartronic dan sistem penggerak Symmetrical All-Wheel Drive.

Dapat dipastikan Forester satu-satunya medium SUV di Indonesia yang hadir dengan penggerak semua roda dan mesin boxer.

Potret interior Forester 2.0i-S EyeSight.
Rayhan Haikal/GridOto.com
Potret interior Forester 2.0i-S EyeSight.

Baca Juga: Subaru Forester Dijual Mulai Rp 575,5 Juta, Dapat Keuntungan Regulasi Pajak Emisi

Subaru menghadirkan Forester dalam dua varian yakni Forester 2.0i-L dan flagship Forester 2.0 i-S EyeSight.

Varian flagshipnya sudah dibekali fitur Advanced Driver Assistance Systems (ADAS) Subaru EyeSight generasi terkini yang terdiri dari Pre-Collision Braking System, Adaptive Cruise Control, Lane Departure Prevention, Lane Keep Assist, dan Pre-Collision Throttle Management.

Tidak lupa varian ini juga sudah dilengkapi Front and Side View Monitors, sistem audio Harman/Kardon, Power Sunroof, dan X-MODE lengkap.

Subaru membanderol Forester 2.0i-L seharga Rp 579,5 juta, sementara varian 2.0i-S EyeSight dijual mulai dari Rp 659,5 juta.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Lapor Istri Dulu, Kalau Pajak Jadi Naik Harga Mobil Baru Jadi Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa