GridOto.com - Saat kalian melakukan pembersihan injektor motor, wajib perhatikan seal kecil ini jangan sampai rusak.
Seiring pemakaian injektor tentu harus mendapatkan perawatan.
Terutama saat tarikan mesin dirasarakan mulai brebet, biasanya injektor diperiksa untuk dibersihkan karena berpotensi kotor.
Saat mekanik melakukan pembersihan injektor, umumnya injektor akan dilepas dari dudukannya.
Baca Juga: Biar Enggak Korslet, Pakai Ini Saat Bersihkan Part Kelistrikan Motor
"Tapi saat melepas dan membersihkan injektor pastikan dicek area seal karet yang terdapat pada injektor," bilang Dody Irawan mekanik dari D-Garage yang ada di Jl. Warakas VII Gang 8, Tanjung Priok, Jakarta Utara.
Posisi dari seal ini ada di antara injektor dan dudukan intake manifold atau di Throttle Body (TB).
"Seal ini berfungsi agar udara tidak bocor ke ruang bakar, makanya tidak boleh robek atau terlepas," sambung Dody.
"Seandainya seal ini rusak tapi kalian pasang injektor ke posisi semula pasti idle atau langsamnya tidak stabil," lanjutnya.
Baca Juga: Bikin Repot, Ini Jadinya Kalau V-Belt Motor Matic Putus di Jalan
Karena ada asupan bahan bakar yang tidak stabil masuk ke ruang bakar.
"Karena memang ukurannya kecil jadi harus diperhatikan betul-betul jangan sampai seal ini hilang atau tidak terpasang usai dibongkar," wantinya.
Jika seal hilang sebenarnya seal injektor ini dijual terpisah dan harganya juga terjangkau.
"Harganya murah, cuma Rp 5 ribuan dan sebetulnya cukup mudah dicari karena banyak bengkel spare part yang menjual," tutup Dody.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR