GridOto.com - Yamaha MX King 155 main sporty, garpu depan comot milik Supra GTR 150.
Modifikasi Yamaha MX King 155 umumnya pas jika dijejali part-part premium.
Salah satu contohnya ialah Yamaha MX King 155 yang dimodif impresif hingga tampil keren dan sporty ini.
Langsung ke ubahannya, di bagian kokpit sudah terpasang master rem Brembo RCS 15 untuk memaksimalkan pengereman.
Kemudian pada bagian topinya dibalut serat karbon yang memberikan nuansa mewah pada tampang depannya.
Lalu untuk tuas kopling mengandalkan produk TMW demi memberikan kontrol yang lebih nyaman.
Lanjut ke bagian kaki-kakinya, ada banyak ubahan untuk Yamaha MX King 155 ini seperti penggunaan garpu depan Honda Winner 150 alias Supra GTR 150.
Kedua rodanya juga makin apik berkat pemasangan pelek model palang tiga ala motor sport lawas.
Pengereman motor ini kian dimaksimalkan dengan pasokan kaliper Adelin empat piston yang dimodif jadi bertuliskan Frando dan cakram floating aftermarket.
Untuk rem belakang juga dipasangi kaliper Adelin dua piston dan dimodif jadi berlogo Brembo untuk mengimbangi rem depannya.
Namun yang terlihat lebih istimewa adalah swing arm yang sekarang memakai produk Magic Boy berbahan aluminium.
Tak ketinggalan suspensi diganti dengan produk RCB untuk menjamin sisi kenyamanan dan terlihat ada girset yang lebih stylish.
Berikutnya dari sisi mesin, ubahan yang diberikan tidak banyak, hanya sebatas pemberikan pemanis saja.
Tampak kalau leher knalpot sudah diganti dengan material titanium dan memakai muffler dari Uma Racing.
Terakhir untuk bodi-bodi, tak ada ubahan signifikan yang diberikan pada Yamaha MX King 155 ini.
Alhasil dengan segala ubahan istimewa tadi, Yamaha MX King 155 ini jadi tampil semakin sporty terutama kaki-kakinya.
Baca Juga: Yamaha MX King 155 Dimodif Apik, Kaki-kaki Sangar Bikin Makin Sporty
Baca Juga: Yamaha MX King 155 Tambah Sporty dan Stylish, Kaki-kaki Diupgrade Apik
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | 2banh.vn |
KOMENTAR