Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Enggak Punya Saingan, Kawasaki Rilis Ninja ZX-6R Terbaru! Intip Fiturnya

Muhammad Farhan - Sabtu, 14 Mei 2022 | 09:00 WIB
Kawasaki Ninja ZX-6R 2023 warna hitam
Kawasaki
Kawasaki Ninja ZX-6R 2023 warna hitam

GridOto.com - Meski enggak punya banyak saingan lagi, Kawasaki ternyata tetap berikan Ninja ZX-6R fitur dan tampilan baru.

Pasar motor supersport kelas 600 cc 4 silinder saat ini memang sudah tidak terlalu ramai, akibat aturan emisi EURO 5 yang terbilang ketat.

Pesaingnya yang terkenal antara lain adalah Yamaha YZF-R6, Honda CBR600RR, serta Suzuki GSX-R600.

Meski sudah tidak lagi beredar di pasar Eropa, Kawasaki masih menjual Ninja ZX-6R di beberapa negara yang masih memberlakukan EURO 4.

Secara spek mesin enggak berubah, diyakini tetap berkubikasi 636 cc 4 silinder inline DOHC berpendingin cairan dengan tenaga 126 dk dan torsi 70 Nm.

Kawasaki Ninja ZX-6R 2023 warna biru matte
Kawasaki
Kawasaki Ninja ZX-6R 2023 warna biru matte

Rangka twin-spar aluminium, suspensi depan upside-down Showa dan suspensi belakang monosok uni-trak juga masih dipertahankan.

Sektor pengereman tetap sama, rem depan pakai kaliper radial dari Nissin dengan piringan lebar 310 mm dan cakram lebar 220 mm di belakang.

Kemudian pakai velg berukuran lebar yang dibalut ban 120/70-17 di depan dan dan belakang pakai ban 180/55-17.

Dari segi fitur, kini quickshifter, assist slipper clutch, traction control dan ABS sudah menjadi kelengkapan standar bawaan motor.

Baca Juga: Kawasaki Akan Rilis Z250RS Bermesin Ninja ZX-25R? Calon Laris Manis?

Kawasaki ZX-6R 2023 KRT Edition warna lime green
Kawasaki
Kawasaki ZX-6R 2023 KRT Edition warna lime green

Bobotnya seberat 196 kg dengan total kapasitas tangki bensin 17 liter dan tinggi jok 830 mm.

Ninja ZX-6R tersedia dalam tiga pilihan warna, yaitu Metallic Matte Graphenesteel Grey, Metallic Matte Twilight Blue serta Lime Green KRT Edition.

Di pasar Amerika Serikat, Kawasaki Ninja ZX-6R tersebut dibanderol dengan harga Rp 156 jutaan.

Sementara di pasar Indonesia, model yang sama dilepas seharga Rp 327,5 juta tentu karena perbedaan pajak yang berlaku.

Secara spesifikasi pun identik dengan Ninja ZX-6R versi global, hanya saja di Indonesia cuma tersedia warna Lime Green KRT Edition.

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa