GridOto.com - Suzuki Swift mulai mengaspal di Tanah Air sejak 2005 dengan status completely build up (CBU) alias impor utuh dalam dua varian, yakni tipe GT dan GL
Dua tahun selanjutnya atau pada 2007, Swift mulai dirakit secara lokal dibekali dapur pacu 1.500 cc dengan dua varian ST (Standar) dan GT2 dengan body kit Swift Sport.
Swift generasi selanjutnya meluncur pada 2012 tepatnya di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS), tersedia dua pilihan mesin yakni 1.400 cc dan 1.600 cc.
Dari segi harga, Swift generasi pertama di pasar mobil bekas cukup menarik yakni bisa dipinang mulai di bawah Rp 80 jutaan.
Bukan cuma itu, Swift merupakan hatchback yang memiliki mesin bandel dan masih sangat worth it untuk dibeli tahun ini.
"Swift gen 1 cukup awet dan modis, sekarang harganya di bawah Rp 80 juta sampai Rp 100 jutaan," ujar Jans Jusuf, Owner showroom mobil bekas Agung Jaya Motor di Jakarta Barat saat dihubungi GridOto.com, Jumat (29/04/2022).
Bila sobat berencana membeli Swift bekas, dan sedang mempertimbangkan ketersediaan spare part fast moving tidak perlu khawatir.
Sebab, di bengkel spesialis Suzuki seperti di Ari Motor di BSD, Tangerang Selatan spare part tidak lah sulit dicari.
"Spare part (Suzuki Swift) aman enggak ada yang susah dicari mau fast moving sampai slow moving banyak stoknya mau baru atau copotan ada," ucap Wahri, Pemilik bengkel Ari Motor kepada GridOto.com belum lama ini.
Baca Juga: Pemilik Wajib Tahu Rekomendasi BBM Suzuki Swift Enggak Muluk-muluk Harus Pakai Pertamax, Tapi..
Sebagai gambaran, berikut daftar harga spare part fast moving Suzuki Swift yang datanya Gridoto.com himpun di bengkel Ari Motor pada Selasa (26/04/2022):
- Filter oli: Rp 30 ribu Denso, Rp 75 ribu orisinal
- Filter udara: Rp 200 ribu orisinal, Rp 100 ribu Denso
- Filter AC: Rp 50 ribu sampai Rp 100 ribu aftermarket
- Kampas rem depan: Rp 1,2 juta orisinal, Rp 400 ribu aftermarket
- Kampas rem belakang: Rp 700 ribu orisinal
- Busi: BKR6E-11 Rp Rp 120 ribu (1 set 4 pcs)
- Oli mesin: 10W-40 Shell atau SGO Rp 320 ribu sampai Rp 330 ribu per galon.
- Oli matik: Ecstar Rp 110 ribu per liter
- Vanbelt: Rp 150 ribu orisinal
- Sokbreker depan: Rp 3 juta 1 pasang orisinal, Rp 1,5 juta sampai Rp 2 juta aftermarket
- sokbreker belakang: Rp 1,2 juta orisinal.
Ari Motor: Ruko BSD Autopart Blok K No.9 Serpong, Tangerang Selatan.
0856-9795-4735 (Ari)
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR