GridOto.com - Mudik Lebaran 2022 jadi momen yang banyak dinanti oleh masyarakat Indonesia.
Momen mudik Lebaran 2022 ini pun disambut baik oleh banyak pabrikan, salah satunya Suzuki.
Di momen mudik Lebaran 2022 ini PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menyiapkan puluhan Bengkel Siaga di sepanjang jalur mudik.
“Tahun ini kami telah menyiapkan 40 Bengkel Siaga untuk mobil, 15 Bengkel Siaga untuk sepeda motor, serta teknisi-teknisi andal dan sigap di sepanjang jalur mudik dari Sumatra sampai Bali," ujar Hariadi, Asstistant to Service Dept. Head SIS, dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (23/04/2022).
"Bengkel Siaga ini secara khusus kami siapkan untuk memastikan keamanan dan kenyamanan konsumen Suzuki saat mudik ke kampung halaman masing-masing,” tambahnya.
Nah, buat sobat GridOto yang mudik menggunakan mobil, bengkel siaga ini bisa banget kamu manfaatkan.
Apalagi Bengkel Siaga untuk mobil ini buka selama 24 jam, mulai 28 April sampai 7 mei 2022.
Di sana kamu juga bisa memanfaatkan fasilitas seperti ruang tunggu, camilan, musala, serta toilet.
Selain itu pemilik mobil Suzuki yang mengalami kondisi darurat di tengah jalan, seperti mogok, atau ban pecah, dapat memanfaatkan layanan Suzuki Emergency Roadside Assistant (SERA).
Baca Juga: Pemudik Lebaran 2022 Bisa Tenang, Kapolri Siapkan Satgas Anti Begal di Lampung yang Berjaga 24 Jam
Editor | : | Dida Argadea |
KOMENTAR