Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pemudik Lebaran 2022 Bisa Tenang, Kapolri Siapkan Satgas Anti Begal di Lampung yang Berjaga 24 Jam

Gayuh Satriyo Wibowo - Selasa, 26 April 2022 | 21:22 WIB
Ilustrasi begal
Tribun-medan.com
Ilustrasi begal

GridOto.com - Sobat yang hendak mudik dari dan menuju Lampung bisa tenang di perjalanan.

Soalnya Polisi sudah siapkan Satuan Tugas (Satgas) khusus anti-begal.

Melansir Korlantas.polri.go.id, hal tersebut disampaikan langsung oleh Kapolri, Jenderal Listyo Sigit Prabowo saat melakukan peninjauan di Pelabuhan Merak, Banten, Selasa (26/4).

Dalam kunjungan itu, Kapolri memaparkan kesiapan Polri mengawal pemudik di jalur Banten hingga Lampung.

Kapolri, Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyiapkan satgas anti-begal di Lampung
Korlantas.polri.go.id
Kapolri, Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyiapkan satgas anti-begal di Lampung

Jenderal Listyo Sigit mengatakan, jajarannya di Lampung telah membentuk satgas untuk mengantisipasi kejahatan begal yang mengincar pemudik.

Mereka sudah ditempatkan di titik-titik rawan.

“Di wilayah Lampung sudah disiapkan tim atau satgas untuk mengawal kemungkinan terjadinya aksi begal,” kata Jenderal Listyo di Pelabuhan Merak.

Lanjutnya, masyarakat tak perlu khawatir melintasi jalur Lampung atau yang menuju daerah tersebut.

Satgas dipastikan akan mengawal pemudik selama 24 jam penuh.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Bisa Dicoba, Ini 5 Aplikasi yang Bisa Dipakai Untuk Pantau Arus Lalu Lintas di Tol

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa