GridOto.com - Sejak pensiun akhir 2021 silam, Valentino Rossi untuk pertama kalinya kembali ke paddock MotoGP pada gelaran MotoGP Portugal 2022 akhir pekan ini.
Valentino Rossi datang ke Portugal untuk mendampingi tim Mooney VR46 Racing Team dan anak didiknya yang balapan di beberapa tim dan kategori.
Kembalinya The Doctor ke paddock mendapat sambutan hangat dari banyak orang.
Rasanya aneh saja bagi para fans, kini melihat Rossi berada di paddock tapi kini bukan lagi sebagai pembalap.
Wajah Rossi pun terlihat tetap sumringah meski datang ke paddock dengan status baru ini.
Sejak sebelum musim 2022 dimulai, Valentino Rossi memang sudah menjanjikan akan hadir lebih banyak di paddock MotoGP terutama di seri-seri Eropa.
Rossi siap memberikan dukungan dan juga bimbingan kepada anak didiknya di VR46 Riders Academy.
Tentunya Rossi hanya bisa melakukan ini di sela-sela kesibukannya, mengingat kini sang legenda sedang sibuk balapan di Fanatec GT World Challenge Europa 2022 bersama W Racing Team.
Begini cuplikan aksi Rossi di paddock MotoGP Portugal 2022:
Baca Juga: Wow, Ada Nikita Mirzani Bareng John Hopkins di Paddock MotoGP Portugal 2022. Ada Apa Nih Beib?
View this post on Instagram
View this post on Instagram
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | Instagram.com/motogp |
KOMENTAR