GridOto.com - Persaingan pembalap cukup ketat pada sesi FP3 MotoGP Amerika 2022 di Circuit of The Americas (COTA), Sabtu (09/04), salah satunya Marc Marquez yang langsung tancap gas.
Meski catatan waktunya belum bisa menggeser posisi Johann Zarco, Marc tetap percaya diri pada FP3 MotoGP Amerika 2022.
Johann Zarco sendiri masih menempati posisi teratas sejak awal sesi meski Jack Miller dan Fabio Quartararo membuntuti.
Persaingan semakin ketat saat FP3 MotoGP Amerika 2022 menyisakan waktu 15 menit terakhir.
Pol Espargaro yang semula berada 15 besar berhasil merangkak naik hingga menempati urutan ke-9.
A huge effort from @polespargaro! ????
The @HRC_MotoGP is battling through some stomach issues this weekend! ????#AmericasGP ???????? | #GP500 pic.twitter.com/PiTngaGd55
— MotoGP™???? (@MotoGP) April 9, 2022
Enea Bastianini juga memperlihatkan peningkatan performanya hingga mampu merebut posisi ke-2 dari Miller.
Namun Marc yang sempat bertahan di P6 harus pasrah saat posisinya bergeser ke P7 di 12 menit terakhir.
Meski begitu, Marc tak patah semangat untuk mencetak hasil terbaik pada FP3 MotoGP Amerika 2022.
Perlahan tapi pasti, jagoan tim Repsol Honda itu mampu merangkak naik dan kembali menempati P6 pada 7 menit akhir.
Baca Juga: Hasil FP3 Moto2 Amerika 2022 - Fermin Aldeguer Batal Jadi yang Tercepat, Jake Dixon Memimpin
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | MotoGP.com |
KOMENTAR