GridOto.com - Sobat GridOto kayaknya bakal enggak perlu pusing lagi buat tau tarif tol yang bakal dilewati saat mudik Lebaran 2022 mendatang.
Soalnya, Google berencana memberikan update untuk aplikasi Google Maps dengan menambahkan fitur 'Toll Prices'.
Dengan fitur ini, maka para pengendara bisa mengetahui estimasi biaya tol yang harus dibayarkan saat bepergian atau mudik Lebaran 2022.
"Untuk mempermudah pilihan antara jalan tol dan jalan biasa, kami meluncurkan fitur Toll Prices di Google Maps," ungkap Product Manager Google Maps, Ruben Lozano-Aguilera, dikutip dari Blog.google.
Cara menggunakan fitur tersebut juga mudah, karena pengendara hanya perlu menekan ikon 'i' yang ada di sebelah kanan estimasi waktu perjalanan.
Kemudian, biaya tol akan muncul di atas tombol 'Change Toll Settings' di aplikasi Google Maps.
Menariknya, Indonesia juga jadi termasuk dari beberapa negara yang bisa segera menikmati update fitur Toll Prices di April 2022.
"Para pengguna bisa melihat tarif tol di smartphone Andrioid dan iOS di hampir 2.000 jalan tol yang ada di Amerika Serikat, India, Jepang dan Indonesia pada April 2022," lanjut Ruben.
Pihak Google juga sudah memastikan akan menggunakan informasi terpercaya dari otoritas tol setempat, agar bisa memunculkan estimasi biaya yang akurat.
Baca Juga: Gratis Masuk Tol, MG Kasih Layanan Khusus Mudik dan Lebaran Untuk Konsumen
Tak sampai situ saja, Google juga akan selalu memberikan update terkait perkiraan tarif tol sesuai dengan metode pembayaran, hari serta kapan pengguna melintasi tol yang dipilihnya.
Kendati demikian, fitur Toll Prices ternyata belum sepenuhnya bisa dinikmati oleh para pengendara di Indonesia.
Saat artikel ini ditulis, fitur Toll Price masih belum muncul meski sudah melakukan cara yang sudah dituliskan oleh pihak Google.
Contohnya saat melihat estimasi tarif tol dari Colomadu, Karanganyar, Jawa Tengah menuju Sragen, Jawa Tengah via tol Solo-Ngawi.
Dari tampilan layar Google Maps, hanya diberitahukan kalau rute yang diambil melewati tol saja dan tidak ada estimasi biayanya.
Kalau mengikuti daftar tarif dari Bpjt.pu.go.id, jika masuk tol dari Gerbang Tol (GT) Solo/Ngemplak dan keluar di GT Sragen menggunakan mobil maka tarifnya hanya Rp 27.500 saja.
Editor | : | Hendra |
Sumber | : | bpjt.pu.go.id,Blog.google |
KOMENTAR