Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hadirkan Banyak Macam Pilihan Ban, Berikut Jajaran Produk Bridgestone di IIMS Hybrid 2022

Muhammad Mavellyno Vedhitya - Selasa, 5 April 2022 | 14:12 WIB
Pilihan ban Bridgestone di IIMS Hybrid 2022
Bridgestone
Pilihan ban Bridgestone di IIMS Hybrid 2022

GridOto.com - PT Bridgestone Tire Indonesia (Bridgestone Indonesia) menghadirkan line up produk terbaik dalam pameran IIMS Hybrid 2022, Selasa (5/4/2022).

Line up produk premium Bridgestone di IIMS Hybrid 2022 di antaranya Dueler M/T 674, Dueler A/T 697, Dueler H/T 684, Alenza 001, Ecopia EP150 Potenza S007A, Turanza T005A, serta Techno sports.

"Sesuai dengan misi perusahaan, kami menghadirkan produk-produk berkualitas terbaik kami di ajang IIMS Hybrid 2022 ini," ujar Bangun Istyaji, Direktur Sales & Marketing PT Bridgestone Tire Indonesia kepada GridOto.com, Senin (4/4/2022).

Pada ajang IIMS Hybrid 2022, Bridgestone memboyong line up produk ban yang ditujukan untuk kendaraan tipe Sport Utility Vehicles (SUV).

Di antaranya ada Dueler series yang terdiri dari Dueler M/T 674, Dueler A/T 697, Dueler H/T 684.

Kemudian ada pula ban untuk SUV premium yang diwakili oleh Alenza 001.

Bila merujuk pada data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO), memasuki tahun 2020 untuk tipe kendaraan SUV memang semakin banyak diminati masyarakat Indonesia.

Diperkirakan trend ini akan terus berlanjut dan meningkat hingga 2030.

Untuk itu Bridgestone hadir untuk menjawab keinginan para penggunan SUV dengan produk yang berkualitas.

Baca Juga: Serbu, Harga Ban Bridgestone Dipangkas hingga Rp 100 Ribu Tipenya dari Ecopia, Turanza, hingga Dueler

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Keunggulan GWM Haval Jolion HEV, Disusupi Teknologi Transmisi DHT

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa