Gridoto.com - Mungkin kalian ada yang penasaran, sebenarnya aman atau tidak sih mencampur octane booster dengan bensin untuk tingkatkan angka oktan?
Octane booster sendiri dijual sebagai produk aftermarket untuk meningkatkan angka oktan di dalam bensin dengan cara di campur dengan bensin.
Tri Yuswidjajanto Zaenuri, ahli konversi energi dari Fakultas Teknik dan Dirgantara Institut Teknologi Bandung, kasih penjelasan soal keamanan pemakaian cairan octane booster.
"Aman atau tidaknya octane booster bergantung pada senyawa kimia penyusunnya," yakin Pak Yus sapaan akrabnya.
Baca Juga: Campur Octane Booster di Bensin Bisa Tingkatkan Oktan? Ini Kata Ahli
Menurut pak Yus, octane booster yang berbasis logam seperti Ferro dan Mangan ada risiko keausan pada cylinder liner dan busi bisa mati lebih cepat.
"Selain itu katup bisa macet sehingga rawan tertabrak piston yang dapat menyebabkan kerusakan mesin cukup parah seperti piston berlubang, klep bengkok, atau setang piston bengkok," tambahnya.
Untuk octane booster yang berbasis non logam atau yang terbat dari NMA (N-Methyl Anilie) menurut pak Yus lebih aman dibandingkan yang berbahan dasar logam.
"Tetapi ada kadar maksimum yg diijinkan karena jika berlebih dapat menimbulkan deposit pada kepala piston, sehingga rawan terjadi kerusakan mesin," tuturnya.
Baca Juga: Harga Pertamax Naik, Pakai Oktan Rendah Ditambah Octane Booster?
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR