GridOto.com - Pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS 2022) Ferrox mulai jual filter udara stainless buat Honda Vario 160.
Filter udara Ferrox buat Honda Vario 160 ini dibanderol di atas Rp 500 ribu.
"Filter udara stainless Honda Vario 160 ini dijual dengan harga Rp 600 ribu," buka Ramdhani, Staff Ferrox kepada GridOto pada ajang IIMS 2022 hari Kamis lalu (31/03).
Dibandingkan dengan filter udara bawaan, filter udara buatan Ferrox ini menggunakan bahan stainless yang bisa dicuci untuk dibersihkan.
Baca Juga: Filter Udara Aftermarket buat Toyota Raize dan Daihatsu Rocky
Selain itu, pori-pori lubang filter udaranya juga diklaim lebih besar sehingga bisa meningkatkan performa mesin.
Kalau soal pemasangan, filter udara Honda Vario 160 tergolong plug and play atau bisa langsung pasang tanpa perlu penyesuaian.
"Jadi, pemilik Honda Vario 160 tinggal ganti filter udara lamanya dengan filter udara Ferrox ini," jelas pria yang akrab disapa Dhani ini.
Untuk mengganti filter udara Honda Vario 160 sudah tentu harus membuka box atau covernya.
Baca Juga: Kawasaki Ninja ZX-25R Pasang Filter Udara Aftermarket? Ini Pilihannya
"Kemudian gunakan baut plus bawaan motor untuk mengikat filter udara Ferrox ini di dudukan box filter udara," ujar Dhani.
"Lubangnya juga sudah dibuat presisi kok jadi tinggal pasang saja," tutupnya saat ditemui di Jakarta International Expo (JiExpo) Kemayoran, Jakarta.
Dengan harga lebih mahal dari filter udara bawaan motor, filter udara Ferrox ini bisa dipakai selamanya selama tidak rusak, dan bisa tingkatkan performa mesin Sob.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR