GridOto.com - Legenda sepak bola Brasil, Ronaldinho resmi bergabung dengan Rans Cilegon FC, Selasa (29/3/2022).
Kabar itu dikonfirmasi oleh mantan pemain Barcelona dan AC Milan itu saat perayaan Anniversary Rans Cilegon FC melalui siaran video.
Jauh sebelum bergabung dengan Rans Cilegon FC, ternyata Ronaldinho pernah jadi bintang iklan motor trail sob.
Iklan motor trail yang dibintangi oleh Ronaldinho adalah Traxx Fly 135 model 2011.
Hal tersebut GridOto ketahui dari video unggahan YouTube Motonline yang diupload pada 17 Juli 2018.
Tampak dalam video, Ronaldinho menggiring bola untuk adu kelincahan dengan Traxx Fly 135.
Ronaldinho dan Traxx Fly 135 yang dikendarai seorang wanita sama-sama melewati traffic cone yang sudah ditata.
Siapa sangka, ternyata Fly 135 berhasil mengalahkan kelincahan Ronaldinho saat menggiring bola.
Ia pun memperlihatkan ekspresi wajah kagum saat melihat Fly 135 berhasil mengalahkan kelincahannya.
Baca Juga: Digandeng Rans Entertainment, Begini Gaya Kaesang Pangarep Geber Royal Enfield Himalayan
Padahal pemain bernomor punggung 10 ini sangat terkenal dengan skill-nya dalam menggocek bola di lapangan.
Bahkan kemampuan menggocek bola di lapangan itu berhasil mencuri perhatian para fansnya di dunia sob.
Kini para fans Ronaldinho di Tanah Air akan melihat secara langsung skill idolanya saat bermain di Rans Cilegon FC.
Ronaldinho sendiri akan tampil di mini match yang yang diikuti oleh Rans Cilegon FC, Persija Jakarta, Arema FC dan Persis Solo.
Mini match tersebut akan digunakan sebagai acara charity sekaligus untuk menjadi pembuka sebelum bergulirnya Liga 1 musim depan.
Rencananya pertandingan yang akan menampilkan Ronaldinho tersebut digelar pada Juni mendatang di Jakarta dan Bali.
Editor | : | Hendra |
Sumber | : | Youtube.com,YouTube.com/Rans Entertainment |
KOMENTAR