GridOto.com - Pindah ke lokasi baru, grebek fasilitas bengkel audio mobil Sterindo Autosound.
Bengkel audio mobil Sterindo Autosound mengadakan acara relaunching sekaligus merayakan hari jadinya ke-14 di lokasi barunya Jalan Haji Nawi Raya 3E, Jakarta Selatan (28/3).
Di lokasi baru ini, Sterindo Autosound menyediakan fasilitas untuk memberikan pengalaman audio mobil.
Sandy Wuntoro, punggawa sekaligus instalatur Sterindo Autosound mengatakan relaunching ini diupayakan untuk meningkatkan fasilitas workshop serta pilihan perangkat audio yang disediakan.
Salah satunya adalah fasilitas demo produk 'mini exhibition'.
"Ada beberapa pasang set up speaker dan subwoofer dibuat agar orang bisa dengar langsung bagaimana suara yang dihasilkan," ujar Sandy.
Baca Juga: Toyota Veloz Baru Tidak Bisa Sembarang Pasang Prosesor, Ini Sebabnya
"Demo yang didengar akan memberikan gambaran bagaimana produk itu saat terpasang di mobil," terusnya.
Demo produk ini didukung dengan layout ruangan yang dirancang oleh Sandy sendiri agar tidak menghasilkan gema.
Sehingga kualitas suara yang didengar bisa lebih akurat bahkan lebih baik saat terpasang di mobil.
Selain itu, Sandy memiliki prinsip 'tidak ada grade yang bagus atau buruk, tapi worth atau tidak'.
"Dari demo produk yang bisa didengar, akan diedukasi upgrade audio paling optimal mulai darimana," terang Sandy.
Baca Juga: Sering Dipakai Audio Mobil Edisi Terbatas, Ini Kiprah JBL di Indonesia
"Jadi tidak terbatas dari produk apa yang ada, bisa disesuaikan dengan keinginan dan budget konsumen serta worth to buy," lanjutnya.
Sandy juga menyediakan paket audio bagi konsumen yang tidak ingin repot memilih.
"Harga mulai Rp 8,5 juta yang di dalamnya ada head unit, prosesor, speaker depan dan belakang, amplifier, subwoofer, kabel, dan peredam," jabar Sandy.
Sterindo Autosound
Jalan Haji Nawi Raya 3E, Jakarta Selatan, DKI Jakarta
0812 9199 298
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR