GridOto.com - Setelah sukses di Jakarta, Bandung dan Bali, kini Yamaha XSR155 Yard Built, kembali diadakan di Yogyakarta, pada Sabtu (25/3).
Mengusung konsep 'Tour the Java Heritage', hadir 4 builder yang menampilkan motor hasil modifikasinya.
Keempat builder itu datang dari Pap and Mam Modified, Disaster 13, DM Works Motorcycle, dan W Bike Custom, yang terpilih untuk mengkustom Yamaha XSR155.
Acara dimulai dengan menampilkan keempat motor hasil modifikasi para builder.
Setelah itu, acara dilanjutkan dengan touring yang bertajuk XSR155 Motoride menuju ke beberapa tempat wisata.
"Seperti kita ketahui, Jogja dikenal sebagai wilayah yang perkembangan motor custom-nya pesat, jadi adanya Yamaha XSR155 ikut menambah warna perkembangan motor kustom," buka Johannes, selaku B.M.S Chief Yamaha DDS 3 (Jawa Tengah dan Jogja).
"Pada acara Yamaha Yard Built kali ini terpilih empat builder dengan masing-masing konsep yang berbeda," tambahnya.
Dalam acara ini juga terdapat komunitas yang meramaikan acara, seperti XSR155 Brotherhood Indonesia (XBI) yang juga mengikuti agenda touring.
Editor | : | Dida Argadea |
KOMENTAR