Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Indonesia 2022

Begini Bentuk Dukungan Shell Advance ke Tim Ducati Lenovo Saat di MotoGP Indonesia 2022

Muhammad Mavellyno Vedhitya - Sabtu, 26 Maret 2022 | 17:36 WIB
Ilustrasi. Shell Advance dukung Tim Ducati Lenovo saat MotoGP Indonesia 2022
Shell
Ilustrasi. Shell Advance dukung Tim Ducati Lenovo saat MotoGP Indonesia 2022

GridOto.com - Shell Advance turut ambil bagian dalam memeriahkan MotoGP Indonesia 2022 di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat pekan lalu.

Yaitu lewat dukungan terhadap pembalap Francesco Bagnaia dan Jack Miller dari tim Ducati Lenovo yang berlaga di MotoGP Mandalika, 18-20 Merat lalu.

Dukungan tersebut Shell berikan melalui inovasi teknologi pelumas yang digunakan oleh tim Ducati Lenovo di trek balap sirkuit tersebut.

Andri Pratiwa, Direktur Pelumas Shell Indonesia mengatakan, Shell gembira dapat turut berpartisipasi dalam MotoGP di Mandalika dengan berkolaborasi bersama tim Ducati Lenovo.

"Kerja sama antara Shell Advance dengan Tim Ducati Lenovo menghadirkan inovasi yang luar biasa dalam mengembangkan pelumas untuk memaksimalkan kinerja dan efisiensi serta memberikan performa yang terbaik bagi seluruh pelanggan kami," ujar Andri dalam keterangan resmi yang diterima GridOto.com, Sabtu (26/3/2022).

Perlu diketahui, Shell memang telah menjalin kerja sama dengan Ducati sejak tahun 1999, melalui dukungan pertama di kejuaraan dunia Superbike.

Dukungan tersebut terus berlanjut hingga berhasil memenangkan lebih dari 150 balapan, termasuk tujuh juara dunia MotoGP.

"Kerja sama ini menjadi dasar pengembangan teknologi Shell Advance yakni formulasi khusus, Active Cleansing Technology dan Pureplus Technology yang digunakan oleh pengendara motor di seluruh dunia," katanya.

Sementara itu, Francesco Bagnaia menuturkan, dirinya sangat senang dapat hadir di Sirkuit Mandalika untuk balapan di musim ini, dengan trek yang sesuai dengan karakteristik motor mereka.

Baca Juga: Beri Pelumasan Terbaik, Shell Advance Dukung Tim Ducati Lenovo di MotoGP Mandalika

"Hal ini berkat dukungan tim yang kuat juga pelumas Shell Advance yang mampu membantu meningkatkan performa mesin motor saya," jelas pembalap yang memiliki panggilan Pecco.

"Saya berharap kolaborasi antara Ducati Lenovo dengan Shell Advance akan terus berlanjut dan menghasilkan lebih banyak kesuksesan dan kemenangan bersama," sambung pembalap Italia ini.

Sedikit informasi, Ducati tidak hanya menggunakan produk Shell di lintasan.

Akan tetapi juga memilih Shell Advance dan Shell V-Power sebagai pelumas dan bahan bakar dalam pengisian pertama untuk setiap unit Ducati yang akan meninggalkan pabrik di Bologna, Italia.

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Cocok Untuk Liburan Tahun Baru, Harga Mobil Bekas Daihatsu Sigra Cuma Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa