Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bukan Hitam, Ternyata Motor Warna Ini Yang Paling Mudah Dirawat Catnya

Isal - Rabu, 23 Maret 2022 | 11:40 WIB
Ilustrasi warna motor berbeda
YIMM (Olah Gambar Pradana/GridOto.com)
Ilustrasi warna motor berbeda

GridOto.com - Coba tebak, motor warna apa yang paling mudah dirawat catnya?

Ternyata bukan motor warna hitam, merah atau biru yang mudah dirawat.

Workshop spesialis repaint body dan pelek motor ungkap warna motor yang paling mudah dirawat.

"Warna motor yang mudah dirawat adalah warna silver," buka Yuka Farresto, Owner JK Motoworks, workshop spesialis repaint body dan pelek motor kepada GridOto pada Senin (21/03).

Baca Juga: Identik dengan Hari Raya Imlek, Ini Alasan Warna Merah di Kendaraan Terasa Spesial, Karena Lebih Mahal dari Warna Cat Lainnya

Tentu ada alasannya mengapa worshop spesialis repaint body dan pelek motor ini sebut warna cat silver mudah dalam perawatan.

"Soalnya motor dengan warna silver kalau ada noda seperti kotoran enggak begitu terlihat," jelas Yuka.

Yamaha Fazzio Lux warna silver
YIMM
Yamaha Fazzio Lux warna silver

Begitu juga kalau motor warna silver ada baret atau goresan, mengatasinya juga lebih mudah dibandingkan warna lainnya.

"Baret atau goresan di motor warna silver juga enggak begitu kelihatan," ujar Yuka.

Baca Juga: Empat Warna Favorit Ini Juga Bikin Mobil Bekas Harganya Lebih Mahal Rp 3-5 Juta Loh

Meskipun enggak mudah terlihat baret atau kotor, motor warna silver bukannya bebas dari perawatan.

"Sebaiknya kalau ada kotoran jangan langsung dilap dengan kanebo atau kain microfiber karena bisa menggores cat," wanti Yuka.

"Kalau kotor body motor dicuci dulu atau setidaknya disiram dengan air bersih, baru kemudian dilap dengan kanebo atau kain microfiber," tutupnya saat ditemui di Jalan Limo Raya, Cinere, Depok, Jawa Barat.

Nah, itu tadi alasan mengapa motor berwarna silver lebih mudah dalam perawatan catnya.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa