GridOto.com - Resep modifikasi Mitsubishi Triton rebah dengan jubah Ralliart.
Sebelumnya kami sudah mengulas referensi modifikasi Mitsubishi Triton besutan Ralliart untuk ajang Asian Cross-Country Rally, 6-12 Agustus 2022.
Tak hanya model tersebut, Ralliart juga bikin modifikasi Mitsubishi Triton dengan tongkrongan rebah dengan jubah khas mereka.
Modifikasi Mitsubishi Triton Ralliart ini merupakan edisi lanjutan yang akan debut di Bangkok International Motor Show 2022.
Mitsubishi Motors Company (MMC) mengatakan bahwa edisi khusus Ralliart dirancang "khusus untuk pelanggan yang mencari gaya mengemudi dan gaya mereka sendiri yang unik".
Lagi menurut Yoichiro Yatabe, Executive VP di MMC seperti dikutip dari www.paultan.org, “Edisi khusus Ralliart mewujudkan Mitsubishi Motors dan semangat Ralliart untuk performa di jalan raya,” katanya.
Tidak hanya itu decalnya juga khas, mengekspos aura Ralliart di kedua sisi juga tempelan mud flap warna merah, plus bak belakang yang juga dengan logo Ralliart.
Namun yang bikin Mitsubishi Triton ini terlihat sporty terbesar ialah pasokan body kit custom.
Body kit ini tersebar mulai dari airdam depan, samping dan belakang untuk mengejar proporsi yang rebah.
Ini adalah body kit yang berbeda dibanding Triton Ralliart yang meluncur November 2021 di Thailand, yang dihias ekstensi bumper depan tebal serta garis merah lebar penuh.
Pelknya tetap standar, namun sudah dicat hitam. Sayang, Mitsubishi tidak merilis gambar interiornya, tetapi kabin Triton Ralliart bakal mendapat karpet baru dengan logo Ralliart dan jahitan merah.
Model ini hanya tersedia dalam dua pilihan warna eksterior yakni Solid White dengan atap hitam dan Jet Black Mica.
Pada keduanya, gril depan, pelek, kaca spion, tuas pintu seluruhnya dicat hitam. Mengikis ornamen krom yang tersisa hanya pada logo berlian dan “tulang pipi” Dynamic Shield.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR