GridOto.com - Ramai banget, begini suasana tempat penukaran tiket dan halte shuttle bus MotoGP Indonesia 2022.
Gelaran MotoGP Indonesia atau MotoGP Mandalika kini sudah memasuki hari kedua.
Jumlah penonton yang memadati MotoGP Indonesia pun semakin bertambah, terlebih setelah hujan deras mengguyur kawasan sirkuit Mandalika pagi ini.
Terlihat dari pantauan langsung tim GridOto di tempat penukaran tiket dan halte shuttle bus MotoGP Indonesia di Bazaar Mandalika, Kuta Lombok.
Sejak pukul 12.00 WITA, sudah banyak penonton yang mengantri untuk menukarkan tiket mereka di puluhan ticket box yang tersedia.
Karena untuk memasuki area sirkuit Mandalika, mereka harus memakai gelang yang didapatkan dengan menukarkan bukti pembelian tiket.
Terlihat antrian sengaja dibuat mengular untuk meminimalisir terjadinya penumpukan.
Namun waktu penukaran yang cukup cepat membuat antrian tidak pernah keluar dari tenda ticket redemption yang ada.
Baca Juga: Begini Rasanya Nonton Langsung MotoGP Mandalika di Tribun Sultan
Selesai melakukan penukaran tiket, para penonton MotoGP Indonesia ini plangsung digiring menuju halte shuttle bus yang berada di kawasan yang sama.
Tidak perlu takut nyasar, karena panitia telah menandakan area yang perlu dilalui dengan papan informasi penunjuk arah yang cukup besar di titik-titik strategis.
Dari tempat penukaran tiket ke area halte shuttle bus memang harus berjalan sekitar 400-500 meter.
Tapi sobat bisa beristirahat sembari sarapan atau santap siang terlebih dulu di area kantin yang tersedia di sepanjang bagian kiri jalur tersebut.
Sesampainya di area halte shuttle bus, sobat akan diarahkan ke halte yang sesuai dengan warna di gelang tiket masing-masing.
Karena sistem yang diterapkan panitia adalah para penonton akan diantarkan menggunakan shuttle bus ke gerbang atau gate yang terdekat dengan tribun masing-masing.
Di tempat penukaran tiket Bazaar Mandalika, ada tiga shuttle bus masing-masing dengan warna merah dengan tujuan Gate 1 untuk tribun A, B, C, dan H.
Kemudian shuttle bus biru dengan tujuan Gate 2 untuk tribun D, E, D, G, dan General Admission, serta shuttle bus hijau untuk tribun I, J, dan K.
Editor | : | Dida Argadea |
KOMENTAR