GridOto.com - Setelah Sirkuit Mandalika, Indonesia juga bakal punya sirkuit kelas internasional yang dapat digunakan untuk menggelar F1.
Sirkuit ini akan dibangun di Lagoi, Bintan, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).
Melansir Tribunbatam.id, Memory of Understanding (MOU) dilaksanakan hari ini, Kamis (17/3/2022).
Acara tersebut akan dibarengkan dengan groundbreaking atau peletakan batu pertama.
Ketua MPR yang merangkap Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI), Bambang Soesatyo, memastikan akan datang ke acara tersebut.
Hal itu disampaikan dalam rapat pembahasan yang dilaksanakan dengan Gubernur Kepri, Ansar Ahmad, Sabtu (12/3/2022).
Rencananya sih Bambang Soesatyo atau yang akrab disapa Bamsoet yang akan melakukan peletakan batu pertama bersama pengelola kawasan Lagoi.
Bamsoet juga menegaskan jika tim kajian tengah merampungkan Detail Engineering Design (DED) terkait teknis tanah maupun kondisi alam tempat Sirkuit F1 Bintan akan dibangun.
Editor | : | Dida Argadea |
Sumber | : | Tribunbatam.id |
KOMENTAR