GridOto.com - Tips perbaikan motor bekas kali ini membahas soal cara ampuh untuk mengatasi masalah oli mesin rembes.
Setelah membeli motor bekas, pastikan kalian mengecek di area mesin dengan teliti.
Pastikan tidak ada rembesan atau tetesan oli di dekat area mesin saat motor sedang diam.
"Kalau ada rembesan atau tetesan oli mesin, segera bawa ke bengkel," ucap Arif Nurahman mekanik dari bengkel Satria Motor yang ada di Jl. Kangkungan Raya, Sunter, Jakarta Utara.
Baca Juga: Pelek 12 Inci New Honda Genio Enggak Bisa Dipasang di Genio Lama
"Penyebab oli mesin rembes ada beberapa hal, tapi paling sering adalah paking bocor di area blok silinder," tambahnya.
Seiring pemakaian memang paking blok silinder bisa rusak dan mengakibatkan rembesan oli.
"Masalah paking memang umum terjadi saat kalian beli motor bekas yang sudah cukup berumur," lanjut Arif.
"Selain itu bisa juga akibat seal atau o-ring di area mesin getas sehingga mengakibatkan bocornya oli mesin," tambahnya.
Baca Juga: Baru Dilaunching, Ini Alasan New Honda Genio Pakai Pelek 12 Inci
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR