Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1 2022

Jadi Anak Sultan, Nikita Mazepin Pernah Pakai Sasis Mobil F1 Dari Duit Ayahnya, Segini Harganya

Rezki Alif Pambudi,Fendi - Sabtu, 12 Maret 2022 | 10:00 WIB
Nikita Mazepin saat balapan di negaranya sendiri pada F1 Rusia 2021 di sirkuit Sochi
Haas F1 Team
Nikita Mazepin saat balapan di negaranya sendiri pada F1 Rusia 2021 di sirkuit Sochi


GridOto.com – Nikita Mazepin yang saat ini tidak lagi menjadi pembalap F1, sempat jadi anak sultan di grid F1. Ayahnya merogoh kocek sendiri untuk bikin sasis mobil F1 tim Haas.

Nikita Mazepin menjalani debutnya di balap F1 pada tahun 2021 bersama tim Haas.

Pembalap Rusia kelahiran Moskow ini adalah anak Dmitry Mazepin, pemilik Uralchem Group.

Salah satu anak perusahaannya, Uralkali menjadi sponsor utama tim Haas.

Dalam perjalanannya mengikuti 22 balapan di musim F1 2021, finish terbaik Nikita Mazepin di urutan 14.

Sementara rekan setimnya, Mick Schumacher finish di posisi 12.

Nikita Mazepin sempat beberapa kali mengeluh soal performanya dibanding Mick Schumacher di awal-awal musim balap F1 2021.

Ia mengaku kesulitan mengimbangi Mick Schumacher gara-gara perbedaan sasis mobil kedua pembalap yang dipakai di paruh awal musim itu.

Kabarnya karena tim Haas memberinya sasis lama, sedangkan Mick Schumacher pakai sasis baru.

Baca Juga: Setelah Perginya Uralkali dan Nikita Mazepin, F1 Blokir Tayangan Balapan di Rusia

Baca Juga: Gigit Jari Dipecat Tim Haas, Nikita Mazepin Mengaku Dapat Dukungan Pembalap F1

Hal itu membuat Mazepin frustrasi, hingga terus mendesak tim Haas untuk membuatkan sasis baru untuknya.

Sayangnya tim Haas menilai hal itu tidak perlu, mengingat keuangan tim juga tidak cukup besar.

Sang ayah, Dmitry Mazepin tidak terima.

"Juni lalu aku dan tim sepakat untuk menukar sasis kedua pembalap sebagai perbandingan, dan Nikita merasa sasis baru lebih baik sedangkan Mick mengalami insiden," jelas Dmitry Mazepin dilansir dari Planet F1 pada November 2021.

Akhirnya Dmitry Mazepin terpaksa merogoh kocek untuk pembuatan sasis mobil yang dipakai anaknya agar bisa bertarung dengan setara.

Dikutip GridOto.com dari motorsportmagazine.com, sasis mobil F1 pada tahun 2021 harganya 707.000 dolar Amerika Serikat atau sekitar Rp 10,1 miliar lebih dengan kurs 1 dolar AS = Rp 14.327 pada 12 Maret 2022.

Baca Juga: Terungkap, Ayah Pembalap F1 Nikita Mazepin Adalah Pendukung Presiden Rusia Vladimir Putin

Menyusul invasi Rusia ke Ukraina, kini Nikita Mazepin sudah tidak jadi pembalap F1 dan tim Haas melepas sponsor Uralkali.

Uni Eropa juga telah mengeluarkan pernyataan memberi sanksi kepada Dmitry, termasuk Nikita, mereka dilarang memasuki Uni Eropa dan aset mereka di Eropa telah dibekukan.

Editor : Fendi
Sumber : planetf1.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

NETA Dekati Anak Jakut, Buka Dealer Baru Layani Penjualan Mobil Baru Sampai Suku Cadang

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa