Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

ABT Dandani Audi Q5 Hybrid Makin Sporty, Upgrade Mesin Tembus 419 DK

Luthfi Abdul Aziz - Kamis, 3 Maret 2022 | 06:00 WIB
Modifikasi Audi Q5 hybrid hasil garapan ABT Sportsline, Jerman
Formacar
Modifikasi Audi Q5 hybrid hasil garapan ABT Sportsline, Jerman

GridOto.com - Mengawali tahun 2022, bengkel asal Jerman yakni ABT Sportsline menyuguhkan paket upgrade untuk Audi Q5 hybrid.

Ini tentu kabar baik bagi para pengguna Audi Q5 hybrid yang kurang puas dengan performa varian 50 dan 55 TFSI e.

Standarnya, kedua model Audi Q5 tersebut ditunjang mesin 2.000 cc TFSI yang merilis tenaga 261 dk dan torsi maksimal 370 Nm.

Mesin modifikasi Audi Q5 hybrid dipecut sampai 419 dk
Formacar
Mesin modifikasi Audi Q5 hybrid dipecut sampai 419 dk

Disokong dengan motor listrik, yang membuat tenaganya meningkat 34 dk untuk 50 TFSI e dan semburan 101 dk di tipe 55 TFSI e.

Berkat setuhan tangan dinginnya, ABT Sportsline berhasil menaikkan performa Audi Q5 hybrid dengan memasok modul ECU baru.

Untuk tipe 50 TFSI e mampu melonjak sekitar 325 dk dk serta torsi 500 Nm dari proporsi output standar 295 dk dan torsi 130 Nm.

Modifikasi Audi Q5 hybrid juga mendapat body kit serat karbon
Formacar
Modifikasi Audi Q5 hybrid juga mendapat body kit serat karbon

Sedangkan untuk model 55 TFSI e mampu dipompa hingga 419 dk serta semburan torsi 550 Nm, naik dari 362 dk dan torsi 180 Nm.

Tak hanya itu, peningkatan tenaga dan akselerasi ini juga didukung aplikasi body kit berbahan serat karbon di Audi Q5 hybrid ini.

Editor : Ivan Casagrande Momot
Sumber : Formacar.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Harga New Scoopy di Bali dan Jakarta Ternyata Ada Selisih Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa