Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kawasaki Ninja ZX-7R K2 Terjual Rp 1 Miliar, Pemilik Langsung Buka Kardus

Dia Saputra - Rabu, 2 Maret 2022 | 07:00 WIB
Kawasaki Ninja ZX-7R terjual dengan harga fantastis.
Rideapart.com
Kawasaki Ninja ZX-7R terjual dengan harga fantastis.

GridOto.com - Kawasaki Ninja ZX-7R K2 yang sudah tersimpan puluhan tahun di dalam kardus terjual dengan harga yang fantastis.

Bisa dibilang harga yang disandang Kawasaki Ninja ZX-7R K2 rakitan 1992 ini sesuai dengan usaha si pemilik dalam menyimpannya.

Pasalnya Ninja ZX-7R K2 tersebut masih dalam kondisi New Old Stock alias NOS hingga dilelang pada 17 Februari 2022.

Melansir Rideapart.com, Ninja ZX-7R K2 yang dijual adalah model yang mengaspal untuk memenuhi homologasi.

Homologasi yang dimaksud adalah motor Kawasaki Ninja ZX-7R K2 harus dijual ke umum dalam jumlah tertentu agar bisa turun di ajang balap.

Dengan begitu Kawasaki bisa mengikuti ajang balap AMA Superbike Championship (balap motor yang ada di Amerika Serikat).

Selama disimpan di dalam kardus, ban depan Kawasaki Ninja ZX-7R K2 ini belum pernah dipasang sob.

Kawasaki Ninja ZX-7R K2 tahun 1992 tersimpan rapih di dalam kardus, ban depan masih terpisah
Rideapart.com
Kawasaki Ninja ZX-7R K2 tahun 1992 tersimpan rapih di dalam kardus, ban depan masih terpisah

Bahkan bannya masih terpisah hingga dilelang secara online di website Iconic Motorbike Auctions.

Awalnya motor langka itu buka harga 40.100 dolar atau sekitar Rp 576 jutaan (kurs 1 dolar = Rp 14.368 pada 1 Maret 2022).

Baca Juga: Video Transformasi Kawasaki Ninja 250R Sampai ZX-25R, Kalian Punya yang Mana Nih Sob?

Namun lelang tersebut berhasil ditutup di angka terakhir 65.400 dolar atau Rp 939 jutaan belum termasuk biaya tambahan lelang.

Setelah terkena biaya tambahan, unit kendaraan berada di angka 69.978 dolar atau Rp 1 miliar.

Kira-kira sobat GridOto sudah ada yang pernah lihat Ninja ZX-7R K2 secara langsung atau belum?

Editor : Hendra
Sumber : Rideapart.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Musim Hujan Tiba-tiba Rem Motor Jadi Bunyi, Ternyata Ini Penyebabnya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa