Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pasang Penunjuk RPM di Motor Matic, Pakai Perangkat Ini Saja

Isal - Selasa, 1 Maret 2022 | 19:20 WIB
Pasang RPM tambahan Kosso  di motor matic
Isal/GridOto.com
Pasang RPM tambahan Kosso di motor matic

 

GridOto.com - Sebagian besar motor matic tidak dilengkapi dengan takometer atau indikator penunjuk jumlah putaran mesin per menit (RPM).

Namun enggak usah khawatir, kalian bisa pasang part takometer aftermarket jika ingin menambahkannya di motor matic.

Seperti takometer atau RPM tambahan yang dijual di High Performance Zone (HPZ) TDR Technology Center.

"RPM tambahan buat Yamaha Fazzio pilihannya ada RPM analog Koso," buka Fuad Agus, Mekanik TDR Technology Center kepada GridOto pada Selasa (22/02/2022).

Baca Juga: Upgrade CVT All New Yamaha NMAX Pakai Roller Ini Cuma Rp 100 Ribuan, Torsi Naik Jadi 8.800 Rpm

"Harga RPM Koso ini Rp 1,4 jutaan termasuk dengan kabel," tambahnya.

Untuk sekadar informasi, takometer berfungsi untuk menujukan rotasi mesin per menit (RPM) atau dalam bahasa Inggris berasal dari kata revolutions per minute (RPM).

Supaya RPM tambahan besutan Koso ini bekerja, perlu disambung ke koil.

"Untuk input petunjuk RPM Koso ini bergerak berdasarkan kinerja dari koil," jelas Agus.

Baca Juga: Waduh Bisa Nyesel Kalau Baru Tahu Arti Singkatan RPM, Sering Bikin Orang Bingung Nih

"Jadi, ada kabel yang dijumper ke terminal positif (+) yang ada di koil," tutupnya saat ditemui di jalan DR. KRT. Rajiman Widyodiningrat Swadaya IV No. 9, Cakung, Jakarta Timur.

RPM atau Takometer tambahan Kosso
Isal/GridOto.com
RPM atau Takometer tambahan Kosso

Modal Rp 1,4 jutaan, motor matic punya takometer seperti motor sport.

Enggak cuma tampilan, takometer atau RPM tambahan juga punya fungsi untuk menampilan putaran mesin atau RPM ketika motor digunakan.

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Bodi Mobil Bekas Dempulan Bisa Ketahuan Dengan Cara Ini, Mudah Banget

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa