Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Seken Keren - Suzuki GSX-R150 Malah Brebet Setelah Ganti Knalpot Racing? Bengkel Spesialis Beberkan Solusinya

Harun Rasyid - Minggu, 27 Februari 2022 | 16:45 WIB
Ilustrasi Suzuki GSX-R150 pakai knalpot racing
Fajrin/otomotifnet.com
Ilustrasi Suzuki GSX-R150 pakai knalpot racing

GridOto.com - Pemilik Suzuki GSX-R150 sebaiknya jangan asal mengganti knalpot standar bawaan pabrik dengan produk aftermarket atau racing.

Sebab penggantian knalpot racing Suzuki GSX-R150 dapat memicu masalah brebet saat Sport Fairing 150 cc ini dipacu.

Hal tersebut dilontarkan Rahmat selaku Owner bengkel Jabrik Motor Racing Team (JMRT) di Sawangan, Depok, Jawa Barat.

"Penyakit Suzuki GSX-R150 itu kadang brebet di rpm bawah di 2.000 sampai 3.000, ini kejadian saat motor diganti knalpot racing namun masih pakai ECU (Engine Control Unit) standar," ujarnya kepada GridOto.com, Jumat (25/2/2022).

Penyebabnya menurut Rahmat, karena kurangnya suplai bahan bakar yang dibutuhkan GSX-R150 dengan knalpot racing tersebut.

"Di samping itu knalpot aftermarket ini memiliki exhaust atau pembuangan udara lebih los atau lepas dari knalpot standar, sementara ECU-nya masih standar, makanya bisa brebet," ucapnya.

Agar masalah brebet ini tidak muncul, disarankan untuk mengganti ECU bawaan Suzuki GSX-R150 dengan aftermarket sebelum memakai knalpot racing.

Ilustrasi Header knalpot
Yuka Samudera
Ilustrasi Header knalpot


Bisa juga diakali tanpa mengganti ECU standarnya, caranya dengan penggunaan header knalpot racing berdiameter di bawah 28 mm.

Selain itu, pemilik rival Honda CBR150R dan Yamaha R15 ini juga mesti memilih knalpot racing dengan silincer big volume dengan model yang tidak terlalu pendek.

Baca Juga: Seken Keren - Cara Upgrade Performa Suzuki GSX-R150 dengan Mesin Standar, Aman Buat Harian, Biayanya Rp 200 Ribuan

Baca Juga: Seken Keren - Ini yang Bikin Suara Mesin Suzuki GSX-R150 Kasar, Modal Rp 100 Ribuan Sembuh

Akan tetapi gejala brebet hanya berkurang, alias tidak benar-benar hilang jika tanpa penggantian ECU standar ke aftermarket.

Sebagai informasi, ada berbagai pilihan ECU aftermarket untuk Suzuki GSX-R150 yang biasa digunakan di bengkel JMRT.

Misalnya Juken5 yang banderolnya sekitar Rp 1 jutaan atau RC mini aRacer yang harganya sekitar Rp 3 jutaan.

Bengkel Jabrik Motor Racing Team (JMRT).
Wisnu/GridOto.com
Bengkel Jabrik Motor Racing Team (JMRT).

Jadi tinggal pilih saja sob ECU aftermarket yang sesuai dengan budget dan kebutuhan.

Nah kalau kalian tertarik meminang Suzuki GSX-R150 bekas lansiran 2017 hingga 2021, saat ini harganya sudah cukup terjangkau mulai Rp 14,5 juta hingga Rp 26,5 juta tergantung tipe, tahun, dan kondisinya.

Jabrik Motor Racing Team (JMRT)

Jalan Raya Muchtar, Bojong Sari Lama, Sawangan, Depok.

Telp: 0897-6591-233

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa