Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Triumph Thruxton RS Kian Ergonomis, Jadi Roadster Modern Nan Elegan

Fedrick Wahyu - Kamis, 24 Februari 2022 | 06:01 WIB
Triumph Thruxton RS roadster garapan Tamarit Motorcycles
Tamarit Motorcycles
Triumph Thruxton RS roadster garapan Tamarit Motorcycles

GridOto.com - Saat ini, modern klasik jadi salah satu konsep custom yang banyak diandalkan oleh builder-builder dunia.

Nah, motor yang ideal untuk dijadika modern klasik adalah Triumph Thruxton RS yang aslinya bernuansa cafe racer tapi banyak dibekali part modern.

Namun cafe racer bukan selera semua orang, makanya Tamarit Motorcycles melakukan sedikit rombakan pada Thruxton RS agar lebih universal.

Tampilannya lebih minimalis dan elegan
Tamarit Motorcycles
Tampilannya lebih minimalis dan elegan

Untuk ubahan, mereka mulai dengan melucuti semua bodinya untuk memudahkan dalam proses mendandaninya menjadi bernuansa roadster.

Lalu dilanjutkan dengan memangkas subframe jadi lebih pendek dan diberikan loop baru yang sudah ditanami stoplamp LED strip.

Kemudian subframe tersebut dipasangi juga sepatbor pendek dengan lampu sein LED Motogadget serta jok kustom single seat yang elegan.

Subframe dirombak jadi lebih simpel dan dipasangi jok dan sepatbor kustom
Tamarit Motorcycles
Subframe dirombak jadi lebih simpel dan dipasangi jok dan sepatbor kustom

Maju ke depan, tangkinya masih mengandalkan bawaan aslinya namun kini diberikan emblem Tamarit Motorcycles.

Berikutnya untuk bagian kokpitnya, setang clip-on bawaannya diganti dengan setang lebar yang lebih ergonomis dan tak terlalu membungkuk.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Perlu Tahu, Ini Akibat Mobil Sudah Keluarkan Bau Gosong Tapi Masih Dipaksa Menanjak

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa