GridOto.com - Menggabungkan fashion dan motor bukanlah hal yang mudah, namun brand apparel Vietnam NUEN sukses mengeksekusinya.
Untuk proyek motor kustom pertama ini, mereka mengandalkan sebuah Ducati Scrambler 800 keluaran 2015 dan diberi nama 'Nu-One'.
Kru NUEN juga bekerja sama dengan Chucha Shed Garage untuk merealisasikan desain street tracker yang sudah mereka buat.
Sebagai permulaan, bagian tangkinya kini memakai plug-and-play kit dari Bad Winners, Prancis yang bermaterial aluminium dan diberi cover.
Lalu untuk kokpitnya ada setang Domino dengan kontrol Beringer, saklar-saklar Renard Speed Shop, hingga lampu sein bar-end Motogadget.
Namun yang lebih menarik lagi adalah pemakaian number plate depan bening yang memberi kesan unik.
Mundur ke belakang, subframenya disemati stoplamp LED strip yang memberikan kesan resik dan minimalis.
Lalu dipasang buntut bernuansa flat track dari BRKT Moto yang dipadukan dengan jok kustom single seat yang apik.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Bikeexif.com |
KOMENTAR