Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2022

Bedah Tampilan Ford Ranger Raptor, Ini Bedanya dengan Ranger Biasa

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Selasa, 22 Februari 2022 | 18:56 WIB
Ford Ranger Raptor tengah bermain tanah.
Ford
Ford Ranger Raptor tengah bermain tanah.

GridOto.com - Ford Ranger Raptor telah diperkenalkan sebagai varian terpanas dan siap off-road dari Ford Ranger generasi terbaru (22/2).

Ford Ranger Raptor hadir dengan bekal berupa mesin V6 twin-turbo EcoBoost berkapasitas 3.000 cc yang melontarkan tenaga nyaris 397 dk dan torsi 583 Nm.

Mesin tersebut menyalurkan tenaga ke semua roda lewat transmisi 10-percepatan otomatis dan dikelola lewat transfer case dua percepatan.

Selain mesin yang berbeda, Ford Ranger Raptor tentu saja memiliki tampilan eksterior dan interior yang lebih agresif dari Ranger biasa.

Apa saja perbedaannya? Mulai dari depan, Ranger Raptor mendapatkan gril hitam dengan tulisan FORD besar dan bumper yang terpisah dari gril.

Ford Ranger terbaru rilis di Australia (24/11)
Ford
Ford Ranger terbaru rilis di Australia (24/11)

Baca Juga: Ford Ranger Terbaru Rilis, Bakal Menyapa Konsumen Indonesia?

Sementara Ford Ranger biasa mendapatkan gril dengan logo Blue Oval Ford dan desain bumper yang menyatu dengan gril.

Seperti Ranger biasa, Ford Ranger Raptor berbagi desain lampu C-clamp yang telah menjadi DNA mobil pikap Ford.

Berpindah ke samping, Ranger Raptor dapat over fender yang lebih tebal dan juga step samping aluminium berlogo Raptor.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Resmi Dijual, Segini Harga Jetour Dashing dan X70 Plus di Indonesia

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa