GridOto.com - Ford F-100 ini memang terlihat begitu keren dalam tema eksterior serba hitam dan tetap kental nuansa klasik.
Sebab, penampilan pikap Ford F-100 lansiran 1956 yang sudah kena restorasi dan dimodifikasi dengan warna dominan hitam dof.
Sedikit penyesuaian dilakukan seperti mengganti lampu bulat di depan model LED, plus fender depan dan belakang diperlebar.
Apalagi ditopang pelek model palang 5 warna hitam yang terlihat senada dengan warna bodi dan bikin visual sedikit lebih muda.
Tak hanya modal tampang klimis, bagian paling mengejutkan dari restomod pikap Ford F-100 ini tentu ada di balik kap mesinnya.
Saat kap mesin dibuka, kini mendekam mesin besar V8 berkapasitas 5.200 cc yang digendong oleh Ford Mustang Shelby GT350.
Jantung pacu tersebut diklaim mampu menyemburkan tenaga sebesar 526 dk, sementara torsi menyentuh angka torsi 581 Nm.
Potensi tenaga yang besar itu lantas tersalur ke roda melalui transmisi manual 6-percepatan yang juga diambil dari GT350.
Untuk mengimbangi tenaga mesin barunya itu, beberapa penyesuaian dilakukan seperti menjejali sasis yang dibikin khusus.
Pikap klasik Ford ini juga dilengkapi dengan sistem pembuangan khusus lansiran Kooks sehingga bikin raungan makin gahar.
Masuk ke bagian kabin pikap ini juga diberikan beberapa ubahan khusus, meski nuansa klasiknya tetap dipertahankan.
Beberapa hiasan interior yang sangat bagus, misalnya lapisan kulit baru warna hitam yang terlihat senada dengan eksterior.
Baca Juga: Ford F-100 Klasik Ini Udah Gak Doyan Bensin, Tampil Beken di SEMA 2021
Baca Juga: Ford Bronco Everglades Siap Tampil di Chicago, Oke Buat Nyebur ke Rawa
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Carscoops.com |
KOMENTAR