GridOto.com - Bicara soal modifikasi Honda Brio, ada banyak sekali kreasi-kreasi yang sukses tampil keren dan menarik.
Konsep ubahan yang sering diusung Honda Brio umumnya dibikin lebih sporty dengan part OEM atau main fitment kaki-kaki.
Salah satunya seperti Honda Brio lama berkelir merah yang dikemas sporty hasil garapan Unicar Motorsport, Thailand ini.
Selain skema cat merah yang mencolok, kesan sporty Honda Brio lama ini juga didapat lewat pasokan body kit Modulo.
Misalnya area fascia, ada add-on spoiler di bawah bumper dan gril yang disisipi aksen merah, termasuk pada logo H-nya.
Bergeser ke sisi samping, hadir side skirts simpel sebagai pemanis dan spion Craft Square ukuran mungil berbahan karbon.
Tak hanya itu, sentuhan decal sporty bertuliskan D2 Thailand dan grafis menyerong yang unik ikut mengiasi bodi samping.
Melihat ke area buritan, dipasang add-on bumper simpel yang dicat dual-tone hitam dan merah, berikut asupan spoiler atap.
Tuntas mendandani bodi, konstruksi kaki-kaki Small Hatchback ini juga diubah sedikit merunduk dengan suspensi baru.
Baca Juga: Jangan Keburu Ilfil dengan Penggerak FWD, Yuk Kenali Keunggulan dan Kelemahannya
Formulanya memakai suspensi D2 Street Sport dan support bar Preecha Turbo Titanium sehingga handling lebih mantap.
Sebagai penengas gaya sporty pada kaki-kaki, maka dipasang pelek Volk Racing CE28 ukuran 15x6,5 inci warna bronze.
Pelek ini lantas dibalut ban semi slick Bridgestone Potenza RE11 ukuran 195/50R15 yang terlihat meaty di ruang fender.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Xo-autosport.com |
KOMENTAR