Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tes MotoGP Mandalika

Pulang dari Tes MotoGP Mandalika, Netizen Heboh Marc Marquez Salah Sebut Nama Kota Jakarta

Rezki Alif Pambudi - Senin, 14 Februari 2022 | 17:15 WIB
Marc Marquez salah sebut kota Jakarta
MotoGP.com
Marc Marquez salah sebut kota Jakarta

GridOto.com - Setelah tes MotoGP Mandalika berakhir, Marc Marquez langsung melakukan penerbangan untuk pulang ke kampung halamannya di Cervera, Spanyol.

Sebelum sampai di rumah, Marc Marquez menjalani transit di Jakarta, kemudian baru ke Dubai dan berakhir di Barcelona.

Saat akan meninggalkan Jakarta, Marquez sempat membuat cuitan di Twitter dan unggahan foto di Instagram.

Uniknya, Marquez tidak menyebutkan nama 'Jakarta' pada caption-nya tapi 'Yakarta'.

Sontak tulisan sang juara dunia 8 kali ini membuat heboh netizen Indonesia.

Banyak netizen yang menyebut rider Repsol Honda tersebut salah menyebutkan nama kota Jakarta.

"Jakarta mas," tulis akun @megaaltfh, pada kolom komentar unggahan Instagram Marc Marquez.

"Jakarta qez bukan yakarta..," tulis akun @nurarifqi_al.

Selain ada yang mengkritik, juga ada beberapa akun yang membela Marc Marquez.

Baca Juga: Kasih Pujian, Fabio Quarataro Ungkap Satu Kekuarangan Sirkuit Mandalika

"Please guys dia bilang Yakarta itu karena kalau J di spanyol di baca Y... jadi ya dia pengen aja bilang Jakarta nya Yakarta. Dia Bukan gak tau kalau ibukota indonesia itu Jakarta. Please jgn malu2in," tulis akun @rivaldiratangga.

Sejak datang ke Indonesia, rider 29 tahun ini memang selalu disorot oleh fans Indonesia.

Setelah pensiunnya Valentino Rossi, bisa dikatakan Marquez lah pembalap aktif yang punya basis fans terbesar di dunia, termasuk di Indonesia.

Terlepas dari pro dan kontra soal Yakarta ini, postingan Instagram Marquez ini sudah mendapat likes lebih dari 400 ribu kali dan lebih dari 11 ribu komentar.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Marc Márquez (@marcmarquez93)

Sedangkan di Twitter sudah mencapai lebih dari 58 ribu likes dan lebih dari 2 ribu komentar.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa