Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Spek dan Harga Aki Yamaha Fazzio, Lebih Mahal Dari Motor Lain?

Isal - Rabu, 9 Februari 2022 | 07:30 WIB
Aki Yamaha Fazzio
Isal/GridOto.com
Aki Yamaha Fazzio

GridOto.com - Buat yang penasaran, berikut spesifikasi dan harga aki Yamaha Fazzio.

Meskipun pakai mesin hybrid, jenis aki yang digunakan Yamaha Fazzio serupa dengan motor matic pada umumnya.

Soalnya, mesin hybrid Yamaha Fazzio ini hanya berupa assist atau membantu akselerasi awal selama 3 detik sehingga enggak perlu pakai aki atau baterai khusus.

"Yamaha Fazzio pakai aki jenis YTZ6V yang berkapasitas 5,3 A," buka Aji Handoko, Manager Techincal & Education PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) kepada GridOto pada Kamis lalu (03/02/2022). 

Baca Juga: Yamaha Fazzio Mengaspal di Bali, Harga Cuma Selisih Rp 50 Ribu dari Jakarta

"Aki yang digunakan Yamaha Fazzio ini serupa dengan motor matic Yamaha yang menggunakan smart key, misalnya Yamaha FreeGO S," jelasnya.

Soal harga, aki Yamaha Fazzio dibanderol enggak sampai Rp 300 ribu.

"Aki Yamaha Fazzio dijual dengan harga eceran yang disarankan (HED) Rp 287 ribu," jelas Aji.

"Harga di pasaran bisa saja lebih murah," tutupnya saat ditemui di The Bucketlist, Jalan R. H. Moh. Tohir No.1, Tanah Baru, Bogor, Jawa Barat.

Aki Yamaha Fazzio pakai YTZ6V
Yamaha Indonesia
Aki Yamaha Fazzio pakai YTZ6V

Baca Juga: 3 Cara Upgrade CVT Untuk Meningkatkan Performa Yamaha Fazzio

Jadi, buat kalian yang berniat membeli Yamaha Fazzio memang tidak perlu mengkhawatirkan soal aki yang digunakan meskipun motor ini pakai teknologi Hybrid Power Assist.

Sebab, nyatanya motor ini masih gunakan jenis aki yang sama dengan motor matic umumnya yang ada di pasaran saat ini.

Nah, itu tadi spesifikasi dan harga aki bawan Yamaha Fazzio.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

CVT Motor Matic Terendam Banjir, Pertama Wajib Lakukan Hal Ini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa