GridOto.com - Keempat ban Suzuki APV ambulans yang sedang terparkir di Balai Desa Mandirejo, Kabupaten Tuban, Jawa Timur hilang digondol maling pada Minggu (6/2/2022).
Dalam melancarkan aksinya, pelaku menggunakan batu untuk mengganjal Suzuki APV ambulans tersebut agar kondisinya tidak kelihatan rendah.
Kepala Desa Mandirejo, Supriyono, mengatakan warga baru mengetahui keempat ban ambulans ini hilang pada pukul 06.00 WIB.
"Begitu dapat laporan warga, saya dan anggota polisi langsung ke balai desa," ucap Supriyono dikutip dari Surya.co.id.
Lebih lajut, Supriyono pun memperkirakan pencuri melakukan aksinya dini hari atau sekitar pukul 02.00 WIB.
Jika dilihat dari batu yang digunakan, ia juga menduga pelaku membawanya sendiri.
"Kemungkinan batu kapurnya membawa sendiri, tapi ada juga batu lain yang ambil di sekitar kantor balai desa.
Akibat kejadian tersebut, masyarakat Desa Mandirejo tidak bisa menggunakan ambulans untuk sementara waktu.
"Tapi akan segera kami belikan ban baru, untuk kerugian sekitar Rp 7 jutaan," tuturnya.
Kapolsek Merakurak, AKP Ciput Abidin, mengatakan bahwa pihaknya akan segera berkoordinasi dengan Satreskrim untuk mengembangkan kasus ini.
Pasalnya kejadian serupa juga terjadi seminggu yang lalu di komplek pertokoan Merak, Kecamatan Merakurak.
"Secepatnya ditindaklanjuti, dan kami imbau masyarakat agar memarkir kendaraan di tempat yang aman," ucap Ciput Abidin.
AKP Bidin menegaskan, lebih baik mobil diparkir di dalam garasi rumah bila memiliki.
"Kalau tidak punya garasi lebih baik diparkir di lokasi yang ada CCTV-nya," pungkasnya.
Artikel ini telah tayang di Surya.co.id dengan judul Kronologi Mobil Ambulans di Tuban Jadi Sasaran Maling dan Empat Ban Digondol
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
Sumber | : | Surya.co.id |
KOMENTAR